Bintangi FTV Kisah Nyata Spesial, Intip Perjalanan Karier Artis Cilik Chico Radella
Salah satu artis cilik yang kerap didapuk bermain di FTV Kisah Nyata Spesial ini adalah Chico Radela. Mengawali karier di dunia seni peran sejak tahun 2017, kemampuan aktingnya memang patut diacungi jempol. Ia juga telah dipercaya membintangi sejumlah judul sinetron, film hingga FTV.
Film Televisi atau FTV hingga saat ini masih menjadi tontonan yang banyak diminati masyarakat tanah air. Tak terkecuali, FTV religi Kisah Nyata Spesial yang tayang di Indosiar. Mengangkat kisah dari problematika kehidupan sehari-hari, FTV ini mendapatkan tempat di hati penonton, terutama para ibu-ibu.
Sudah tayang sejak tahun 2017, banyak penonton yang tak bosan dengan FTV yang tayang setiap hari ini. Hal tersebut tak lain lantaran FTV ini menghadirkan kisah yang berbeda dengan beragam judul menarik di setiap episodenya. Selain itu, juga karena memberikan pelajaran berharga.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Apa yang dilakukan pada acara Kirab Tebu Temanten? Kirab tebu temanten dimulai dari Gedung Madu Candia, kemudian diarak mengelilingi kompleks pabrik gula. Sebelum diarak mengelilingi kompleks pabrik, sepasang tebu temanten yang diberi nama Kyai Buda dan Nyai Manis singgah di Masjid An-Nur untuk melaksanakan prosesi ijab qobul selayaknya pasangan temanten manusia.
-
Siapa Kyra Wahab? Ariyo Wahab jadi sorotan netizen gara-gara anak sulungnya, Kyra Wahab, yang cantik banget dan udah tambah dewasa.
-
Kapan Kirab Tebu Temanten dilakukan? Acara ini digelar pada Selasa Selasa (23/4).
-
Siapa saja yang bertarung dalam Pilkada Jabar? Khusus di Jawa Barat diikuti empat pasangan calon (paslon) yang mendaftar di KPUD Jawa Barat.
-
Kenapa Tamara Tyasmara marah? Tamara merasa kesal setelah melihat adik terdakwa tertawa-tawa selama persidangan berlangsung.
Tak hanya sampai di situ, kesuksesan FTV Kisah Nyata Spesial juga berkat para pemainnya. Mulai dari aktor senior, aktor muda, hingga aktor cilik berhasil menampilkan akting apik dan chemistry yang kuat. Maka tak heran pula, bila FTV ini banyak disukai dan dinanti-nantikan para penonton setianya.
Salah satu artis cilik yang kerap didapuk bermain di FTV Kisah Nyata Spesial ini adalah Chico Radela. Mengawali karier di dunia seni peran sejak tahun 2017, kemampuan aktingnya memang patut diacungi jempol. Ia juga telah dipercaya membintangi sejumlah judul sinetron, film hingga FTV.
Berikut merupakan perjalanan karier Chico Radella, yang Merdeka.com rangkum dari berbagai sumber,
Awal Karier
Diketahui bahwa pemilik nama Radella Machico Raco ini mengawali kariernya di dunia seni peran dengan membintangi sinetron berjudul 3 Mata Batin yang tayang pada tahun 2018. Di sinetron besutan Mega Kreasi Films itu, ia berperan sebagai Alanis.
Sejak saat itu pula, ia semakin kerap membintangi sejumlah judul sinetron lainnya.
Instagram/chico_radella ©2022 Merdeka.com
Bintangi Film
Selang setahun setelah terjun di dunia akting, artis kelahiran Palembang, 28 Oktober 2011 ini mulai keluar dari zona nyamannya. Ia pun kemudian mengasah kemampuan aktingnya dengan membintangi film layar lebar. Mati Anak yang tayang pada 2019 merupakan salah satu judul film yang dibintanginya.
Instagram/chico_radella ©2022 Merdeka.com
Bintangi FTV
Tak hanya bintangi filmm dan sinetron saja, artis berusia 10 tahun ini kemudian mulai menjajal dan membintangi FTV. Selain Kisah Nyata, ia juga diketahui membintangi FTV karya Mega Kreasi Films lainnya yakni Suatra Hati Istri hingga Pintu Berkah.
Meski usianya terbilang masih muda, Chico sudah memiliki berbagai pencapaian. Kini, termasuk salah satu artis cilik yang banyak diidolakan.
Instagram/chico_radella ©2022 Merdeka.com
Model
Tak hanya sampai di situ, Chico Radela juga dikenal sebagai model. Lewat Instagramnya yang kini telah diikuti lebih dari 121 ribu followers, Chico tak jarang membagikan hasil pemotretannya. Selalu tampil kece dengan berbagai pose menarik, penampilan Chico kerap menuai pujain.
Instagram/chico_radella ©2022 Merdeka.com