Intip Momen Pebulutangkis Main ke Rumah Greysia Polii Jenguk Baby Jessia
Minggu lalu, ajang Indonesia Open pun baru saja digelar. Para atlet dari berbagai negara pun datang ke Indonesia untuk bertanding. Mereka juga menyempatkan waktu untuk berkunjung ke rumah Greysia untuk menjenguk baby Jessia. Intip momen pebulutangkis main ke rumah Greysia Polii, jenguk Baby Jessia.
Nama Greysia Polii tentu sudah sangat familiar di telinga kita. Tentu saja, ia merupakan pebulutangkis peraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2021 lalu. Namun beberapa bulan setelah Olimpiade, Greysia memutuskan untuk gantung raket.
Tak lama setelah resmi pensiun, Greysia pun hamil anak pertamanya dengan Felix Djimin. Akhir bulan April lalu Greysia pun melahirkan seorang bayi perempuan cantik yang dipanggil baby Jessia.
-
Kapan pantun Jawa lucu populer? Pantun adalah bentuk puisi lama yang sangat populer dalam kesusastraan Nusantara.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
-
Apa yang dijajal oleh Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen di Polines? Pada Senin (7/8) Wakil Gubernur Jateng, Taj Yasin Maimoen, menghadiri Dies Natalis ke-41 Politeknik Negeri Semarang (Polines) ke-41 di Ruang Serbaguna Polines. Dalam kesempatan itu, ia meninjau beberapa stand yang memamerkan produk-produk inovatif, seperti aplikasi Sipadu (Sistem Layanan Administrasi Desa Dukuh), aplikasi peta digital desa, mesin pemotong tempe, truk pengangkut sawit, dan kendaraan berbahan bakar listrik. Selain itu, pria yang akrab disapa Gus Yasin tersebut juga menyempatkan diri untuk menjajal Vysatic, modifikasi kendaraan Vespa Super 150.
-
Kapan mobil bekas taksi dianggap punya jarak tempuh rendah? Taksi umumnya menempuh jarak yang lebih pendek dibandingkan mobil pribadi pada tahun yang sama, karena waktu operasional taksi terbatas.
-
Apa yang diraih pasangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Prabowo-Gibran meraih 53,07 persen suara di Jawa Tengah, adapun Ganjar-Mahfud 34,34 persen.
-
Kenapa kereta kencana Kiai Garuda Yeksa dijuluki "kereta kencana"? Dilansir dari Kemdikbud.go.id, kereta itu mendapat julukan “kereta kencana” karena komponennya berlapis emas 18 karat.
Minggu lalu, Indonesia Open pun baru saja digelar. Para atlet dari berbagai negara pun datang ke Indonesia untuk bertanding. Tak hanya itu, mereka juga menyempatkan waktu untuk berkunjung ke rumah Greysia untuk menjenguk baby Jessia.
Atlet Putri Indonesia
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Yang pertama, ada junior-junior Greysia Polii saat di Pelatnas Cipayung dulu. Dalam potret ini, tampak ada Melati, Ribka, Ana, Tiwi, Fadia, dan Lanny. Mereka tampaknya memang sudah janjian mengunjungi rumah Greysia Polii sekaligus menjenguk baby Jessia yang baru berusia beberapa bulan.
Mantan Musuh Bebuyutan di Lapangan
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Selain atlet Indonesia, banyak juga atlet dari negara lain yang mengunjungi rumah Greysia Polii. Dalam potret ini, mantan musuh bebuyutan Greysia/Apri dulu juga datang menjenguknya dan baby Jessia. Dalam potret ini, ada ganda putri asal Korea Selatan, Kim So-yeong dan Kong Hee-young, serta ganda putri Jepang Wakana Nagahara.
Sahabat Dekat
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Selain itu, salah satu sahabat Greysia Polii di dunia badminton, Popor Sapsiree juga datang berkunjung. Ia bahkan membawa hadiah gelang emas untuk baby Jessia. Ada juga Amalia Cahaya Pratiwi, Pitha Haningtyas Mentari, dan Mega.
Geng Monster China
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Beberapa pemain top China yang kerap disebut 'monster' karena hampir selalu menang juga berkunjung ke rumah Greysia. Dalam potret ini tampak pasangan ganda putri nomor 1 dunia, Jia Yifan, Chen Qingchen, dan Huang Dongping.
Ada juga pasangan ganda campuran asal Malaysia, Goh Soon Huat dan Lay Shevon Jamie. Mereka juga tampak sudah akrab dengan keluarga Greysia Polii.
Makan dan Ngobrol Bareng
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Bukan hanya berkunjung, para atlet ini juga disuguhi berbagai jenis makanan oleh sang tuan rumah. Mereka pun makan sambil berbincang banyak hal bersama dan tampak begitu enjoy karena bisa kembali bertemu dengan Greysia Polii yang kerap disebut sebagai 'duta persahabatan'.
Kirim Hadiah
©2023 Merdeka.com/instagram @greyspolii
Tak semuanya sempat berkunjung ke rumah Greysia, beberapa di antaranya juga ada yang hanya bisa mengirim hadiah untuk Baby Jessia. Seperti salah satunya Hirokami Rui, pebulutangkis ganda putri asal Jepang ini.