Penumpang Minta Turun Akibat Suara Asing, Pramugari Ini Dipuji Berkat Kesabarannya
Viral video penumpang yang panik minta turun akibat mendengar suara asing dan pesawat mengeluarkan asap. Meski penumpang panik, pramugari ini penuh kesabaran dan tetap tegas beri penjelasan ke penumpang.
Di dunia ini memang terdapat berbagai jenis transportasi. Mulai dari transportasi darat, laut, hingga udara. Saat naik alat transportasi khususnya pesawat, tetap saja ada rasa takut jauh di lubuk hati kita. Apalagi jika tiba-tiba terjadi masalah pada pesawat yang dinaiki, tentunya akan sangat mengerikan.
Belum lama ini, beredar sebuah video penumpang yang minta turun dari pesawat akibat mendengar suara asing dan pesawat mengeluarkan asap. Namun menurut pilot dan kru pesawat, hal ini adalah hal yang normal.
-
Dimana video viral jalur pesawat berbahaya itu direkam? Video ini direkam menggunakan ponsel di, Bandara Gustaff III, kepulauan Karibia.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Kapan tren boneka Labubu mulai viral? Tren boneka Labubu, yang merupakan salah satu koleksi mainan terkenal dari Pop Mart, belakangan ini telah menjadi objek perhatian di berbagai kalangan masyarakat. Hal ini dikarenakan unggahan Lisa, anggota Blackpink, di Instagramnya pada bulan April 2024.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Apa yang membuat video viral tentang wanita di kereta LRT? Baru-baru ini tengah viral video yang dibagikan oleh akun TikTok @bobprass.Dalam video itu, ia menceritakan seorang wanita yang harus berjalan ditopang tongkat yang hendak menaiki kereta.
Pramugari pun terus menjelaskan dengan sabar pada para penumpang. Aksi pramugari ini pun mendapat pujian. Berikut kisah viral selengkapnya.
Jelaskan Keadaan
©2023 Merdeka.com/tiktok @ulalatttt
Dilansir dari akun TikTok @ulalat, diketahui video ini adalah penerbangan Jakarta - Medan 20 April 2023.
"Penerbangan Jakarta - Medan 20 April 2023. Sabar bangt pramugarinya jelasin, tapi penumpangnya keburu panik" tulis @ulalatttt.
Di awal video, pramugari tampak sudah menjelaskan dengan sabar bahwa kondisi pesawat yang mereka naiki saat itu normal dan baik-baik saja. Pramugari juga meminta para penumpang menyimpan dan mematikan telepon genggam masing-masing.
"Kalau enggak aman, karena saya juga nyawa kan? Jadi semuanya, harap ibu telepon genggamnya semua dimatikan. Duduk. Kita akan berangkat" ujar sang pramugari menjelaskan.
"Kita enggak berani berangkat mbak" ujar penumpang lain mengungkapkan kekhawatirannya.
"Kalau semua nggak setuju berangkat, nggak berangkat ini pesawat ini" ujar penumpang lain menimpali.
Memohon Kerjasama Penumpang
©2023 Merdeka.com/tiktok @ulalatttt
Terdengar suara asing yang membuat penumpang panik. Kendati demikian, pramugari juga sudah menyampaikan pendapat pilot mengatakan bahwa kondisi pesawat dalam keadaan baik.
Ia kemudian memohon kerjasama pada para penumpang untuk duduk di tempatnya masing-masing. Namun salah satu penumpang masih bertanya soal mesin pesawat.
"Tapi bagaimana dengan mesin?" tanya salah satu penumpang.
Keadaan Normal
©2023 Merdeka.com/tiktok @ulalatttt
Pramugari pun kembali menjelaskan jika pesawat ini dalam keadaan normal dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Semuanya terkendali dan tidak ada masalah, serta hal ini adalah wajar.
"Iya bapak ibu kita sudah tahu keadaan ini normal. Sekarang begini, keadaan normal, terkendali tidak ada masalah. Ini hal yang wajar dan normal. Bapak telepon genggamnya dimasukkan. Bapak ibu mohon kerja samanya,ya. Sekarang duduk tenang pakai seatbelt. Kita akan berangkat," ujar pramugari.
Penumpang Keluhkan Pesawat Keluar Asap
©2023 Merdeka.com/tiktok @ulalatttt
Seorang penumpang pria mengatakan ia sudah sering naik pesawat dan buka sekali dua kali. Ia mengaku selama 104 kali naik pesawat, hal seperti ini belum pernah terjadi sebelumnya.
"Naik pesawat bukan sekali 2, 3 kali. Bisa saya bilang 104 kali saya naik pesawat. Tapi enggak pernah seperti ini mesinnya keluar asap" ujar penumpang pria.
Mesin Pesawat Sedang Dinyalakan
©2023 Merdeka.com/tiktok @ulalatttt
Pramugari pun kembali menjelaskan dengan penyataan pilot bahwa hal ini adalah hal yang wajar. Hal ini terjadi karena pesawat sedang dinyalakan mesinnya.
"Bapak ibu tadi pilot kita sudah memberikan pengumuman bukan? kalau hal ini adalah hal yang wajar. Karena pesawat kita sedang dinyalakan engine-nya," jelas pramugari.
Usai menjelaskan, pramugari pun meminta penumpang mendengarkan awak kabin. Menurutnya, di saat seperti ini jika bukan percaya pada awak kabin, siapa lagi yang akan mereka percaya.
"Bapak ibu dengar dulu penjelasan dari awak kabinnya, karena kalau bapak ibu ga percaya awak kabin siapa lagi yang bisa dipercaya.,dan kerja sama bapak ibu sangat diperlukan untuk kelangsungan penerbangan kita. Mengerti bapak ibu?" tambah pramugari.
Meski sudah dijelaskan dengan lengkap, ada penumpang yang meminta untuk turun.
"Aku mau turun deh," ujar penumpang pesawat.
Viral
Video ini pun menjadi viral dan telah ditonton hampir 15 juta kali. Pramugari yang tak diperlihatkan wajahnya pun mendapat banyak pujian karena kesabarannya.
“Pramugari nya sabar bnget ” tulis @Cagur.
"Itu suara PTU ( POWER TRANSFER UNIT) Itu berkerja untuk mengoperasikan sistem di pesawat air bus 320" tulis @erwinjohanes2
"Klo guee yng jdi pramugarinya udh beda critaa" tulis warganet.
@ulalatttt LatePost ! Penerbangan Jakarta - Medan 20 April 2023. Sabar bangt pramugarinya jelasin, tapi penumpangnya keburu panik #batikair ♬ suara asli - Cuma Nonton