Tiga Kali Gagal Berumah Tangga, Risty Tagor Mengaku Trauma
Kini harus menjanda untuk ketiga kalinya, Risty Tagor mengaku cukup merasa trauma. Ia pun lebih memilih fokus untuk membesarkan anak-anaknya.
Kabar kurang menyenangkan datang dari Risty Tagor. Ia harus merasakan pahitnya perceraian untuk ketiga kalinya. Ia diketahui telah bercerai dari suami ketiganya yang hingga kini identitasnya tidak diketahui publik.
Sebelumnya, aktris kelahiran Jakarta ini pernah menikah dengan Rifky Balweel dan Stuart Collin. Risty Tagor kini telah dikaruniai satu anak dari masing-masing pernikahannya.
-
Apa yang sedang dijalani Risty Tagor saat ini? Risty Tagor masih single dan mengakui belum menikah lagi setelah tiga perceraian.
-
Siapa yang mendukung Risty Tagor dalam menghadapi tantangan? Semakin Semangat Setelah tiga kali bercerai, kini seluruh hidupnya didasari oleh semangat karena ia merasa didukung oleh Tuhan.
-
Di mana Risty Tagor sering menemani putranya membaca? Rak buku tertata rapi di ruangan ini, tempat Risty sering menemani putranya membaca.
-
Bagaimana cara Risty Tagor membiayai kehidupannya dan anak-anaknya? Selain itu, Risty Tagor juga berbicara tentang peran ibu tunggalnya dalam menghidupi tiga anaknya, dan ia telah memulai bisnis sebagai langkah untuk itu.
-
Siapa yang ikut tampil di panggung bersama Rizky Febian? Namun, kejutan muncul saat Mahalini, istri Rizky Febian, tampil dari belakang panggung.
-
Apa yang Rizky Febian rayakan dengan menggelar tur? Konser ini akan dimulai di Bogor pada 29 September 2024 dan berakhir di Bandung pada 23 November 2024 setelah melalui Yogyakarta, Garut, dan Surabaya. Kemudian, akan diumumkan lima kota lainnya dengan Jakarta dipastikan menjadi penutup tur pada tahun 2025.
Kini harus menjanda untuk ketiga kalinya, Risty Tagor mengaku cukup merasa trauma. Ia pun lebih memilih fokus untuk membesarkan anak-anaknya.
Trauma
Instagram @ristytagor ©2022 Merdeka.com
Risty pun mengakui jika kegagalannya membina rumah tangga untuk ketiga kalinya ini cukup membuatnya trauma. Namun kini ia hanya bisa pasrah dan berserah kepada Allah.
"Kalo misalnya trauma karena sesuatu iya, semua orang yang kita kenal kan ada masa-masanya. Sekarang berserah sama Allah aja," ucap Risty dilansir dari kanal youtube Indosiar.
Meski begitu, ia tak menutup kemungkinan jika dirinya akan menikah lagi. Namun ia sudah memiliki syarat khusus bagi laki-laki yang ingin menjadi suaminya.
"Mereka harus bisa mengerti bahwa jangan cuma di depan aja mau menerima anak-anak, karena itu bukan hal yang mudah," jelas Risty.