Ahok akan gunakan layar besar untuk bahas APBD
"APBD, kami tinggal tunggu mendagri sudah sisir," ungkap Ahok.
Pemprov DKI Jakarta telah mengirimkan draf RAPBD DKI Jakarta 2015 dengan pagu anggaran APBD DKI Jakarta 2014 ke Kementerian Dalam Negeri. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku masih menunggu jawaban.
Basuki atau akrab disapa Ahok menjelaskan, saat ini kementerian yang dipimpin Tjahjo Kumolo itu masih melakukan evaluasi kembali.
"APBD, kami tinggal tunggu mendagri sudah sisir," ungkapnya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (30/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini menambahkan, saat ini pihaknya masih menunggu untuk diundang. Sebab itu menjadi awal pembahasan untuk kedua belah pihak.
"Nanti akan kami undang untuk sama-sama untuk buka dikeluarin layar, kita perbaiki bersama," tutupnya.
Sebelumnya, dia mengatakan, dalam waktu dekat satuan kerja perangkat daerah (SKPD) akan dipanggil mendagri. Tujuannya untuk ditanyakan mengenai anggaran yang mereka ajukan dalam RAPBD DKI Jakarta 2015.
Dia menjelaskan, evaluasi ini akan dilakukan antara Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) DKI Jakarta. Namun bedanya dalam pembahasan ini tidak diikuti anggota Dewan.
"Kemendagri berharap dalam 15 hari sudah selesai. Dibuka seluruh SKPD diundang, kalau dulukan kami ngajak sama DPRD nih. Kalau ini bukan sama orang Kemendagri yang mau dicoret dan lain-lain," terangnya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (23/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengharapkan, pembahasan ini dapat berjalan dengan lancar. Sebab sistem koreksi tidak jauh berbeda dengan cara input ke dalam sistem e-budgeting.
"Nanti diharapkan? tanggal 10 April 2015 sudah bisa disahkan oleh Mendagri. Kalau gak salah 24 April 2015 sudah bisa dipakai. Pokoknya nanti semua dikeluarin deh mana yang defisit," tutupnya.
Baca juga:
Tahu dari dulu, kenapa Ahok baru koar-koar APBD bocor sekarang?
Baru! Ahok ikut berantas korupsi di game 'Kriminalisasi'
Turuti perintah Ahok, Lulung bakal undang psikiater di rapat angket
Ahok bakal tagih Kedubes Australia telat bayar izin perluasan tanah
Motor masih lewat busway, Ahok percepat penerapan tilang elektronik
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Kapan Tjokropranolo menjadi Gubernur DKI Jakarta? Hingga pada tahun 1977, ia dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 1977-1982.
-
Siapa yang telah ditetapkan oleh PKB sebagai calon Gubernur di Jakarta? Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jakarta Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah mengusung Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Jakarta.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.