Ahok curiga ada PNS serang dirinya dengan proyek lahan Sumber Waras
"Nah saya nggak tahu ada unsur itu," kata Ahok.
Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sudah melakukan audit pada APBD DKI Jakarta 2014 dan memberikan predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP). Alasannya ada sejumlah proyek yang dianggap belum maksimal, salah satunya proyek pembebasan lahan di Sumber Waras, yang rencananya akan dibuat rumah sakit khusus kanker.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, agaknya cukup kesal. Sebab, proyek itu sudah berjalan sejak era Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo.
Dia menduga, ada permainan PNS di balik munculnya proyek tersebut. "Makannya saya sinyalir ada oknum di PNS pengen pakai notaris tertentu nggak jadi karena yang jual juga notaris. Makanya dia ciptain ini. Kalau tiga persen dari Rp 800 miliar kan Rp 24 miliar," jelas Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (7/7).
"Nah saya nggak tahu ada unsur itu," sambungnya.
Ahok mengaku bukan ingin membela diri. Dia membenarkan yang menyuruh proyek itu dieksekusi, tapi tetap harus mengikuti aturan yang berlaku.
"Dia bilang disuruh saya beli. Ya memang saya suruh beli, tapi kan saya suruh beli sesuai aturan. Mau ngincer saya, laporin saya, dia bilang ke yang beli kalau itu perintah gubernur. saya semua mana ada," ucapnya ngotot.
Baca juga:
Begini murka Ahok ke BPK karena proyek lahan Sumber Waras era Foke
Ahok mengaku terhina, uang beli sayur sampai diaudit BPK
Ini model jalan layang silang yang bakal dibangun Ahok di Semanggi
Ahok ancam cabut izin trayek angkutan umum di terminal bayangan
Ahok minta pejabat sekolah parpol jadi contoh, jangan omong doang
Dapat predikat WDP, Ahok marah ke BPK, sampai seret nama Foke
Sidak ke ruangan wagub, Ahok buat surprise ultah untuk Djarot
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.