Ambles di Jl Sudirman masih ternganga, petugas cuma foto
Lubang itu sudah ada sejak awal tahun lalu, tapi hanya kecil. Karena tak kunjung diperbaiki menjadi makin besar.
Aspal ambles di Jl Sudirman tepatnya di samping Halte Transjakarta Polda belum juga diperbaiki. Padahal, lubang yang ternganga cukup besar, dan membahayakan pondasi halte.
Sakun, pengendara ojek yang sehari-hari mangkal di dekat Halte Transjakarta Polda, jalan ambles itu sudah terjadi berulang kali sejak tahun lalu.
"Lubang ini sudah berulang kali ada sejak setahun lalu. Dulu jalan ini ambles karena hujan," kata Sakun ketika ditemui di depan Halte Transjakarta Polda, Jakarta, Senin (8/11).
Sejak pagi, kata dia, beberapa petugas dari Pemprov DKI sudah datang melihat. Tapi hanya difoto, belum ada perbaikan berarti.
"Kontrol doang terus difoto-foto tapi enggak ada tindak lanjutnya. Dulu lubang ini tidak sebesar sekarang tetapi karena dibiarkan semakin besar," lanjutnya.
Menurut informasi yang dia dapat, jalan itu ambles pada Sabtu sore kemarin. "Kalau lubang di depan itu baru kemarin Sabtu. Pas saya ke sini jam 3 sore sudah ada," tambahnya.
Seharusnya Pemprov DKI segera memperbaiki karena di atas lubang tersebut terdapat tiang penyangga Halte Transjakarta. Kini, tiang tersebut terlihat menggantung.
Walaupun Pemprov telah menyiasati kondisi itu dengan membuat penyangga baru, nyatanya tanah di bawah tiang penyangga baru tersebut juga ambles dan membuat salah satu bagian tiang menggantung di atas tanah.
Kondisi tiang baru juga mudah goyah jika di pegang oleh warga. Jika ada beberapa orang yang melewati halte tersebut, tanah dibawahnya terasa bergetar akibat longsoran jalan.
Sakun berharap Pemprov segera membenahi lubang tersebut karena dia melihat para pejalan kaki terganggu dengan kondisi tersebut. Dia juga menilai jika penyangga baru ini tidak dibuat maka halte akan ambruk.
Baca juga:
Jalan amblas dekat Halte Transjakarta Polda imbas proyek MRT?
Dishub minta Tata Air cek penyebab aspal di Sudirman ambles 20 meter
Jalan di sekitar Halte Transjakarta Polda ambles sepanjang 20 meter
-
Di mana Jokowi meninjau jalan rusak? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
-
Apa yang terjadi di jalan rusak di Lebak? Belasan emak-emak di Lebak, Banten, tampak membawa cangkul, topi caping, dan bakul berisi benih padi. Bukan di sawah, mereka menanam benih padi di tengah jalan yang digenangi air.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Di mana lokasi demo warga mengenai jalan rusak? Pada Minggu (17/3), warga di sepanjang Jalan Godean, tepatnya di Desa Sumberarum, Kecamatan Moyudan, Sleman, bersama satuan Jaga Warga mengadakan arak-arakan dengan membawa banner.
-
Kapan foto jalan di Jakarta ini diambil? Foto: Nostalgia Suasana Jalan Jakarta Tahun 1989, Enggak Ada Macetnya! Jalan disamping Masjid Istiqlal.
-
Apa yang terjadi pada rombongan pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman? Rombongan pesepeda ditabrak oleh pengendara motor trail merek Kawasaki KLX 150 dengan pelat nomor B 3700 PCY di jalur sepeda kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada Sabtu (22/7) kemarin.