Anies belum terima nama pengganti Sandiaga Uno dari partai pengusung
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku belum menerima nama usulan calon wakil gubernur pengganti Sandiaga Uno dari partai pengusung yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerindra. Dia menyebut untuk pergantian wagub, didahului proses penetapan pengunduran terlebih dahulu dari DPRD DKI Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku belum menerima nama usulan calon wakil gubernur pengganti Sandiaga Uno dari partai pengusung yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerindra. Dia menyebut untuk pergantian wagub, didahului proses penetapan pengunduran terlebih dahulu dari DPRD DKI Jakarta.
Selanjutnya, kata Anies, kedua partai pengusung akan menentukan dua nama usulan wagub yang nantinya diserahkan kepada gubernur.
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
"Setelah ditetapkan baru kemudian dua partai pengusung mengirimkan nama," kata Anies di Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (24/8).
Karena hal itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan mengatakan tetap menunggu proses yang telah ditetapkan. Sedangkan rapat paripurna penetapan pengunduran Sandiaga akan diselenggarakan pada Senin, 27 Agustus 2018.
"Jadi kita menunggu sidangnya sampai selesai Senin depan," jelasnya.
Sebelumnya, Sandiaga Uno telah menyatakan pengunduran dirinya sebagai wakil gubernur DKI Jakarta guna mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2019. Keduanya mendaftarkan diri sebagai bakal capres dan cawapres di KPU pada Jumat, 10 Agustus 2018.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sohibul Iman pegang komitmen Prabowo, Wagub DKI jatah PKS
Jika tak ajukan nama Wagub DKI, Gerindra diminta segera kirim surat ke DPRD
Gerindra dan PKS sudah teken surat kesepakatan wagub DKI pengganti Sandi
PKS Jakarta siap dukung Aher jadi Wagub DKI gantikan Sandiaga Uno
Kemendagri dinilai tak bisa intervensi pengajuan Aher jadi Wagub DKI
Tak ingin dilibatkan, Anies minta PKS dan Gerindra putuskan pengganti Sandiaga