Anies: Kita harap suasana damai saat Ramadan terus terjaga
Menurut mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu, selama bulan Ramadan di Jakarta, terlihat adanya suasana yang damai dan tenang karena untuk mendekatkan diri lagi kepada sang pencipta.
Umat Islam di seluruh dunia, termasuk di Indonesia tengah merayakan Hari Raya Idul Fitri 1438 H. Banyak harapan dan doa di hari fitri ini, termasuk dari Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan. Anis berharap, hari raya ini menjadi tonggak untuk lebih baik lagi bagi masyarakat DKI Jakarta dan juga di Indonesia.
"Kami berharap Insya Allah 1 Syawal ini menjadi penanda baik bagi kita semua, kita kembali ke fitrah dan satu bulan kemarin menjadi satu bulan pembelajaran," kata Anies usai melakukan Solat Id di Lapangan Sekolah Al Izhar, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Minggu (25/6).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa peran kakek Anies Baswedan di masa perjuangan kemerdekaan? Kakek Anies dulu juga dikenal sebagai seorang tokoh nasionalis dan jurnalis pejuang kemerdekaan.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
Menurut mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu, selama bulan Ramadan di Jakarta, terlihat adanya suasana yang damai dan tenang karena untuk mendekatkan diri lagi kepada sang pencipta.
"Suasana di Jakarta khusyuk sekali yang taraweh, suasana di mana semua ingin mendekatkan diri kepada Allah dan semua ingin membangun suasana yang tenang dan damai," ujarnya.
Anies berharap, suasana damai di bulan suci Ramadan ini bisa terus terjaga untuk ke depannya. "Kita berharap suasana tenang, damai yang ada selama bulan Ramadan akan terjaga 11 bulan ke depan sampai Ramdan berikutnya, sampai tahun-tahun berikutnya," harapnya.
"Dan liat hari ini kesempatan bagi semua untuk silaturrahmi juga bagi Jakarta, mari jadikan Jakarta bersilaturahmi, di mana seluruh warganya memanfaatkan momen satu syawal untuk saling memaafkan," sambungnya.
Baca juga:
Sebelum open house, Anies sowan ke Istana dan Balai Kota
Anies Baswedan salat Idul Fitri di lapangan sekolah Al Izhar
Anies puji pengorbanan petugas & relawan mudik, rela hibahkan waktu
Anies Baswedan tinjau arus mudik di Terminal Kampung Rambutan
Jakarta lengang, Anies imbau warga ajak anak-anak keliling kota