Bikin sampah menumpuk, jembatan Kalibata bakal dibongkar
Pemprov DKI Jakarta akan mulai membongkar jembatan tersebut setelah proses lelang selesai pada bulan November.
Jembatan Kalibata kerap menjadi penyumbat sampah yang mengalir di sungai Ciliwung. Akibatnya sampah menumpuk dan membuat aliran air tak lancar sehingga membuat banjir.
Melihat kondisi tersebut, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berencana membongkar jembatan tersebut. Ahok, begitu dia disapa, mengatakan Pemprov DKI Jakarta akan mulai membongkar jembatan tersebut setelah proses lelang selesai pada bulan November.
"Itu sudah lelang, begitu diumumkan pemenang bulan November kita bongkar. Karena mau enggak mau, kan dari sana ngirim kayu semua nih, bambu kayu," kata Ahok di Balai kota, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Selasa (17/11).
Mantan Bupati Belitung Timur itu menilai, saat musim hujan tiba, jembatan Kalibata selalu menumpuk sampah. Kondisi tersebutlah, yang mendorong Pemprov DKI Jakarta membongkar jembatan tersebut.
"Kamu liat ya, kenapa saya bilang kalau jembatan dibongkar tuh bisa lebih lancar, enggak bisa banjir di atas kecuali hujan ya, kalau model kayak kemarin pasti enggak banjir," tandasnya.
Dia juga menjelaskan, bagian jembatan yang akan pertama kali dibongkar bila lelang telah selesai adalah bagian bawah jembatan Kalibata yang selama ini selalu menghambat sampah.
"Jembatan bawah bongkar habis," jelasnya.
Sebelumya, mantan Politisi Gerindra itu mengungkapkan Kodam Jaya juga akan membantu membongkar jembatan yang sudah tidak tinggi lagi tersebut. Untuk mengangkut sampah di sana, terangnya, jumlah truk yang diperlukan bisa mencapai 40 unit.