FOTO: Gaya Dharma Pongrekun Blusukan ke Pasar Minggu, Perkenalkan Getuk Tular Adab untuk Atasi Masalah Ekonimi Warga
Selain mendengarkan aspirasi warga, Dharma juga memperkenalkan sederet program unggulannya. Salah satunya adalah Getuk Tular Adab.
Calon Gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun berbicara di hadapan warga saat menggelar kampanye di kawasan Jalan Rawa Bambu, Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (6/11/2024). Aksi blusukan ini dilakukan Dharma untuk mendengarkan aspirasi serta menjalin komunikasi dengan masyarakat setempat. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Selain mendengarkan aspirasi warga, Dharma juga memperkenalkan sederet program unggulannya. Salah satunya adalah Getuk Tular Adab. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
- FOTO: Gaya Blusukan Cagub dan Cawagub DKI Jakarta No Urut 2, Dharma - Kun di Pasar Serdang
- FOTO: Senyum Dharma Pongrekun-Kun Wardana Daftar Pilkada Jakarta Tanpa Kekuatan Politik
- FOTO: Momen Pengunjuk Rasa Tuntut Hak Angket Gelar Jumatan di Depan Gedung DPR
- FOTO: "Grebek Pasar" Bulog di Klender, Budi Waseso: Stok Beras Sangat Aman Ada 1,6 Juta Ton
Getuk Tular Adab merupakan program yang digagas pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardana untuk mengatasi permasalahan ekonomi warga Jakarta. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Melalui program Getuk TUlar Adab, Dharma ingin memastikan masyarakat Jakarta tidak terusir di tengah biaya hidup yang semakin mahal. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Selain Getuk Tular Adab, Dharma Pongrekun juga memperkenalkan program lain yang tak kalah penting. Yaitu, Kartu Jakarta Aman. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Menurutnya, pemegang Kartu Jakarta Aman akan mendapatkan prioritas dalam akses pelayanan publik, seperti pendidikan, kesehatan, transportasi hingga mendapatkan pekerjaan. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Dhrama Pongrekun dan Kun Wardana merupakan satu-satunya pasangan cagub-cawagub Jakarta yang bertarung di Pilkada Jakarta 2024 tanpa kekuatan politik. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia
Dalam kontestasi ini, Dharma-Kun harus berhadapan dengan Ridwan Kamil-Suswono yang didukung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus dan Pramono Anung-Rano Karno yang diusung PDI Perjuangan. Foto: Liputan6.com/Herman Zakharia