Jambret Tewaskan Pemotor Wanita Ditangkap, Kaki Ditembak Karena Melawan
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Teuku Arsya menjelaskan, pihaknya mengambil tindakan tegas lantaran T melawan saat hendak ditangkap "Saat ditangkap yang bersangkutan melawan akhirnya kita tindak terukur di kaki," ujar dia.
Jambret yang tewaskan korbannya, Taufan, ditembak saat ditangkap polisi. Taufan satu dari dua pelaku jambret yang tewaskan Muthia Nabila (23).
"Akhirnya berhasil menangkap salah satu pelakunya. Yang tertangkap itu namanya T," kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Audie Latuheru dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (5/5).
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Bagaimana prajurit Mataram akhirnya berjualan di Jakarta? Meskipun kalah perang, para prajurit yang kalah justru mulai berjualan di Jakarta dengan dua menu yaitu telur asin dan orek tempe.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
Audie menyebut, pelakunya berjumlah dua orang. Salah satu diantaranya masih diburu. "Satu lagi DPO taetapi kami sudah kantongi identitasnya," kata dia.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Teuku Arsya menjelaskan, pihaknya mengambil tindakan tegas lantaran T melawan saat hendak ditangkap "Saat ditangkap yang bersangkutan melawan akhirnya kita tindak terukur di kaki," ujar dia.
Arsya mengatakan, komplotan ini sering beraksi di wilayah Tambora, Jakarta Barat hingga wilayah Jakara Utara. Arya menyebut, ciri khasnya pelaku memakai jaket online dan celana pendek.
"Ini masih kami kembangkan lagi Tempat Kejadian Perkara (TKP) lain yang dilakukan kelompok ini," ujar dia.
Pelaku Konsumsi Tramadol
Kepada polisi, pelaku mengaku mengonsumsi tramadol setiap kali menjambret. "Katanya gunakan itu menenangkan diri sehingga berani melakukan aksi di luar batas kewajaran," ujar dia.
Sebelumnya, Seorang pemotor meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal di Jalan Roa, Malaka Utara, Tambora Jakarta Barat pada Senin (4/5/2020). Saat kejadian, Muthia Nabila (23) tak mampu mengendalikan kendaraan setelah motornya dipepet penjambret.