Kadinkes DKI: 13 RSUD Sudah Penuh untuk Covid-19
"Artinya jumlah tempat tidurnya sudah didedikasikan untuk Covid semua."
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti mengatakan saat ini di Jakarta, 34 persen dari kapasitas total seluruh rumah sakit (RS) di DKI Jakarta sudah dialokasikan untuk pasien Corona Virus Desease 2019 (Covid-19).
"Jadi kita ingin tunjukkan bahwa sudah 34 persen kapasitas tempat tidur di DKI sudah untuk Covid. Kita tahu bahwa 13 RSUD kita sudah penuh untuk Covid. Artinya jumlah tempat tidurnya sudah didedikasikan untuk Covid semua," kata Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti di Balai Kota Jakarta, Jumat (15/1).
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Widyastuti menyatakan pihaknya terus mengupayakan penangan pandemi virus Corona di DKI Jakarta secara menyeluruh, salah satunya, menambah kapasitas ruangan isolasi mandiri bagi warga yang terpapar Covid-19.
"Ada koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah melalui penyiapan hotel untuk tempat tempat isolasi terkendali yang kita koordinasi pemerintah. Juga ada beberapa hotel yang sudah secara mandiri. Kita tahu warga DKI sangat heterogen mulai dari kelas elite sampai yang perlu kita bantu, kita siapkan pilihannya, silakan warga memilih," tuturnya yang dikutip dari Antara.
Tak hanya itu, Pemprov DKI Jakarta juga kini tengah mempersiapkan penambahan rumah sakit rujukan Covid-19 hasil kolaborasi BUMN dan swasta yang nantinya manajemen maupun operasional rumah sakit akan diatur oleh ketiga unsur.
DKI Tertinggi Kedua Setelah Jabar
Pemerintah melaporkan 12.818 kasus baru virus Corona atau Covid-19 di Indonesia pada Jumat (15/1/2021). Dengan adanya penambahan tersebut, maka total akumulatif kasus virus corona di Tanah Air mencapai 882.418 orang.
Penambahan kasus baru Covid-19 itu didapat dari pemeriksaan 72.957 spesimen dalam 24 jam terakhir.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang disampaikan Satgas Covid-19, penambahan kasus positif tertinggi ditemukan di Jawa Barat dengan 3.095 pasien. Kemudian, Provinsi DKI Jakarta menyumbang 2.541 kasus baru Covid-19.
Sementara di luar Pulau Jawa, penambahan tertinggi terjadi di Sulawesi Selatan dengan 649 dan Kalimantan Timur 598 kasus baru.
Berikut rincian penambahan 12.818 kasus positif corona Covid-19 di Indonesia yang ditemukan di 34 provinsi:
1. Aceh: Tambah 16 kasus baru Covid-19
2. Sumatera Utara: Tambah 98 kasus baru Covid-19
3. Sumatera Barat: Tambah 191 kasus baru Covid-19
4. Riau: Tambah 170 kasus baru Covid-19
5. Jambi: Tambah 51 kasus baru Covid-19
6. Sumatera Selatan: Tambah 92 kasus baru Covid-19
7. Bengkulu: Tambah 27 kasus baru Covid-19
8. Lampung: Tambah 166 kasus baru Covid-19
9. Bangka Belitung: Tambah 45 kasus baru Covid-19
10. Kepulauan Riau: Tambah 26 baru Covid-19
11. DKI Jakarta: Tambah 2.541 kasus baru Covid-19
12. Jawa Barat: Tambah 3.095 kasus baru Covid-19
13. Jawa Tengah: Tambah 1.993 kasus baru Covid-19
14. D.I Yogyakarta: Tambah 262 kasus baru Covid-19
15. Jawa Timur: Tambah 1.198 kasus baru Covid-19
16. Banten: Tambah 281 kasus baru Covid-19
17. Bali: Tambah 311 kasus baru Covid-19
18. Nusa Tenggara Barat: Tambah 58 kasus baru Covid-19
19. Nusa Tenggara Timur: Tambah 57 kasus baru Covid-19
20. Kalimantan Tengah: Tambah 84 kasus baru Covid-19
21. Kalimantan Selatan: Tambah 107 kasus baru Covid-19
22. Kalimantan Timur: Tambah 598 kasus Covid-19
23. Kalimantan Utara: Tambah 62 kasus baru Covid-19
24. Sulawesi Utara: Tambah 128 kasus baru Covid-19
25. Sulawesi Tengah: Tambah 248 kasus baru Covid-19
26. Sulawesi Selatan: Tambah 649 kasus baru Covid-19
27. Sulawesi Tenggara: Tambah 35 kasus baru Covid-19
28. Gorontalo: Tambah 3 kasus baru Covid-19
29. Sulawesi Barat: Tambah 2 kasus baru Covid-19
30. Maluku: Tambah 46 kasus baru Covid-19
31. Maluku Utara: Tambah 25 kasus baru Covid-19
32. Papua: Tambah 99 kasus baru Covid-19
33. Papua Barat: Tambah 20 kasus baru Covid-19
34. Kalimantan Barat: Tambah 34 kasus baru Covid-19
Reporter: Muhammad Ali
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Pemprov DKI Siapkan 21 Rumah Sakit Rujukan Antisipasi Efek Samping Vaksin Covid-19
RSD Covid 19 Asrama Haji Dibuka Dua Pekan Lagi
Rumah Sakit Penuh, Ini Solusi dari Menkes Budi Gunadi Sadikin
12 Januari 2021: Keterisian Tempat Tidur Isolasi Covid-19 di Jakarta 88% dan ICU 83%
Ketersediaan Tempat Tidur Pasien Covid-19 di RS Rujukan Jakarta Sisa 14 persen