Kantor Pemuda Demokrat Indonesia Kebakaran, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, salah seorang penghuni kantor DPP Pemuda Demokrat Indonesia bernama Toha melihat asap muncul dari lantai dua bangunan tersebut.
Kebakaran menghanguskan kantor DPP Pemuda Demokrat Indonesia di Jalan Percetakan Negara, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (10/1) malam. Informasi kebakaran itu diterima petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat pada 18.30 WIB.
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, salah seorang penghuni kantor DPP Pemuda Demokrat Indonesia bernama Toha melihat asap muncul dari lantai dua bangunan tersebut.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
"Pak Toha berusaha ke atas, namun api sudah membesar, lalu Pak Toha menghubungi pihak Damkar," kata Asril dalam keterangan tertulis, Selasa (10/1).
Korsleting Listrik
Asril mengatakan, sumber api berasal dari hubungan arus pendek listrik di lantai 2. Kemudian petugas Damkar mengerahkan 15 mobil pemadam dan 75 personel ke lokasi. Api berhasil dijinakkan pada pukul 18.47 WIB.
"Objek yang terbakar gedung DPP Pemuda Demokrat Indonesia, 2 lantai. Dugaan penyebab sistem kelistrikan di lantai 2," ujar dia.
Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian materil mencapai ratusan juta rupiah.
"Luas objek terbakar 200 meter. Nilai Kerugian Rp500 juta," tandas dia.
Reporter: Ady Anugrahadi/Liputan6.com
(mdk/gil)