Pemprov DKI akan mulai pembangunan Jakarta International Stadium
Dia mengatakan pembangunan stadion ini akan menggunakan konsep public private partnership, yaitu sistem Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memastikan pihaknya akan memulai pembangunan Jakarta International Stadium. Menurutnya, stadion bertaraf internasional ini akan dibangun di lahan Taman Bersih, Manusiawi, dan Wibawa atau BMW, Jakarta Utara.
"Jadi kami ingin sampaikan bahwa ini Jakarta International Stadium. Jadi stadion bertaraf internasional," katanya di Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (28/4).
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dilakukan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Bagaimana Sandiaga Uno membantu warga Pancoran? Sandiaga langsung memberikan bantuan untuk mengembangkan potensi yang sudah ada. "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
Dia mengatakan pembangunan stadion ini akan menggunakan konsep public private partnership, yaitu sistem Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
"Jadi konsultasi publik ini kami harapkan menampung seluruh gagasan dari masyarakat yang menginginkan stadion bertaraf internasional. Setelah itu dilanjutkan dengan tahapan-tahapan berikutnya," ujarnya.
Sebelumnya, Sandiaga menjelaskan, dana yang dibutuhkan untuk membangun stadion bertaraf internasional di Taman Bersih, Manusiawi, dan Wibawa atau BMW, Jakarta Utara, mencapai Rp 2 triliun.
Hal itu menjadi salah satu alasan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak akan menggunakan APBD untuk membangun stadion bertaraf internasional tersebut.
"Kami enggak membebankan APBD karena jumlahnya (anggaran pembangunan) bisa sampai Rp 2 triliun," ujar Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Senin 27 November 2017 lalu.
Dalam situs apbd.jakarta.go.id, ada dua nomenklatur terkait kajian stadion di Taman BMW. Pertama adalah penyusunan final business case pembangunan stadion bertaraf internasional dengan anggaran Rp 15,9 miliar.
Tolak ukur kinerjanya adalah tersedianya dokumen detail engineering design pembangunan stadion bertaraf internasional. Nomenklatur kedua adalah penyusunan prastudi kelayakan pembangunan stadion olahraga bertaraf internasional dengan dana Rp 2,9 miliar.
Tolok ukur kinerjanya adalah tersedianya dokumen prastudi kelayakan pembangunan stadion bertaraf internasional. Jika ditotal, anggaran untuk dua kajian itu Rp 18,99 miliar.
Reporter: Hanz Salim
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Korut-Korsel berdamai, Sandi sisipkan festival masakan Korea di Asian Games
Pemprov DKI bakal revitalisasi JPO Sudirman-Thamrin
Anies akan bertolak ke Amerika Serikat bahas sister city
Anies Baswedan: Penunjukan komisaris BUMD lewat proses seleksi
Sandiaga soal PKL penuhi Tanah Abang: Alhamdulillah
Wakil Ketua Kadin DKI jadi komisaris PT Delta Jakarta
Jika terbukti lakukan 4 pelanggaran, Diskotek Old City bakal ditutup Anies