Saksi sidang Ahok sebut umat Islam tak boleh pilih pemimpin kafir
Asroi menjawab semua orang di luar muslim dan tidak menyebutkan dua kalimat Syahadat dapat dibilang kafir.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama atau biasa disapa Ahok menjalani persidangan ke-7 kasus dugaan penistaan agama. Salah satu saksi pelapor bernama Muhammad Asroi Saputra yang melaporkan Ahok ke Polres Padangsidempuan, Sumatera Utara.
Asroi mengaku diutus ulama di Padang untuk melaporkan Ahok usai menyaksikan video yang menyinggung Surat Al-Maidah Ayat 51 tersebut. Dalam sidang, hakim meminta PNS Kementerian Agama itu untuk memberikan penjelasan mengenai kandungan dari ayat tersebut.
"Saya tidak bisa menafsirkan, tapi sepengetahuan kami tidak boleh memilih pemimpin kafir," kata Asroi dalam sidang di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (24/1).
Hakim kembali memperdalam pernyataan Asroi dengan meminta pemahaman terkait definisi kafir menurut penghulu di KUA Padangsidempuan tersebut. Asroi menjawab semua orang di luar muslim dan tidak menyebutkan dua kalimat Syahadat dapat dibilang kafir.
"Kalau yang mengucapkan (dua kalimat Syahadat) tidak kafir, berarti dia muslim," tegasnya.
-
Siapa yang melakukan penipuan berkedok sumbangan agama? Aksi WNA itu terekam dalam video yang viral di media sosial. Ada tiga WNA diduga melakukan pungutan liar berkedok sumbangan agama.
-
Apa pengertian akhlak menurut agama Islam? Secara sederhana, akhlak adalah tingkah laku yang dilakukan secara berulang kali. Mengutip dari berbagai sumber, berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang pengertian akhlak, sekaligus macam dan manfaatnya menurut agama Islam.
-
Siapa yang melaporkan kasus penistaan agama terhadap AK? Polda Metro Jaya menyebut bakal memproses laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke berinisial AK yang bersumpah sambil menginjak Alquran."Kami menerima laporan kasus dugaan penistaan agama terlapornya saudara AK di laporan polisi tersebut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (17/5).
-
Bagaimana proses penyelidikan kasus penistaan agama yang dilakukan AK? Setiap ada laporan polisi yang masuk tentunya ditindaklanjuti oleh penyelidik diawali dengan pendalaman melalui tahap penyelidikan," katanya. "Jadi saat ini sedang dilakukan pendalaman oleh penyelidik," ujar Ade seperti dilansir dari Antara.
-
Siapa yang berperan dalam menjalankan Lembaga Agama? Lembaga agama dibentuk oleh umat beragama dengan maksud untuk memajukan kepentingan hidup beragama yang ada dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
-
Kapan Abah Guru Sekumpul memulai dakwahnya? Mengutip Goodnewsfromindonesia.id, Abah Guru Sekumpul memulai dakwahnya di usia yang masih belia di Pondok Pesantren Darussalam Martapura.
Baca juga:
Saksi sebut Ahok telah lukai umat Islam seluruh dunia
Ini alasan PNS Kemenag polisikan Ahok dengan tuduhan menista agama
Tim penasihat Ahok tuding saksi berafiliasi dengan Agus-Sylvi
Saksi JPU kasus Ahok mengaku tak disumpah saat di-BAP
Ahok meradang saksi sebut umat Islam tak boleh pilih pemimpin kafir