Wagub DKI Sebut Pemerintah Miliki Strategi Penanggulangan Varian Baru Corona B117
Untuk langkah awal, Riza meminta agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan saat melakukan aktivitas. Lanjut dia, hal tersebut merupakan hal dasar untuk meminimalisir penyebaran virus.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyatakan pihaknya telah menyiapkan sejumlah solusi terkait penanggulangan varian baru virus Corona atau Covid-19 dari Inggris (B117).
Dia menjelaskan, untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan kolaborasi antar pihak. Sebab virus Corona B117 tidak hanya melanda Indonesia saja.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
"Terkait varian baru tentu Pemerintah DKI, terlebih pemerintah pusat sudah menyiapkan konsep dan strategi penanganannya," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/3).
Untuk langkah awal, dia meminta agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan saat melakukan aktivitas. Lanjut dia, hal tersebut merupakan hal dasar untuk meminimalisir penyebaran virus.
"Masalah wabah ini tidak bisa kita anggap enteng tugas kita bersama adalah memastikan diri kita keluarga kita lingkungan kita masyarakat kita semuanya sebangsa setanah air bisa sehat selamat," jelasnya.
Sebelumnya, setahun usai dilaporkannya kasus pertama di Indonesia, Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono melaporkan bahwa varian baru virus corona (Covid-19) yang pertama kali diidentifikasi di Inggris, telah ditemukan di Tanah Air.
Pernyataan ini disampaikan oleh Wamenkes Dante dalam kegiatan Inovasi Indonesia untuk Indonesia Pulih Pasca Pandemi, yang disiarkan juga secara virtual di Youtube Kemenristek/BRIN pada Selasa (2/3).
"Kalau satu tahun yang lalu kita menemukan kasus 01 dan 02 Covid-19, tadi malam saya mendapatkan informasi bahwa tepat satu tahun hari ini, kita menemukan mutasi B117 UK mutation di Indonesia," kata Dante.
"Baru tadi malam ditemukan dua kasus," kata dokter spesialis penyakit dalam yang juga pakar diabetes molekuler ini.
Dua kasus mutasi virus corona tersebut setelah melakukan pemeriksaan terhadap 462 virus SARS-CoV-2 yang beredar di Tanah Air dalam beberapa bulan terakhir.
"Artinya kita akan menghadapi pandemi ini dengan tingkat kesulitan yang semakin berat," ujarnya.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Wagub DKI Soal Varian Baru Corona B117: Masyarakat Tetap Tenang dan Terapkan Prokes
Imbas Pandemi, OJK Catat Rp 2.219 T Tersimpan di Perbankan per Februari 2021
Sejumlah Anggota Dewan Positif Covid-19, Ruang Komisi III DPRD Solo Di-lockdown
Ridwan Kamil Minta Maaf di Setahun Corona: Semua Jurus Dikeluarkan, Kami Tak Menyerah
Menristek Sebut Varian Baru B119 Belum Berdampak Kinerja Vaksin Covid-19
Wagub DKI Sebut Kebijakan selama Satu Tahun Covid-19 Hanya Efektif 20 Persen