5 Manfaat Danau bagi Kehidupan, Dapat Meningkatkan Kualitas Air
Selain untuk mencegah terjadinya bencana banjir, terdapat beberapa manfaat danau yang tidak kalah penting bagi kehidupan. Danau diketahui mempunyai peranan penting dalam penyediaan cadangan air bersih, sumber daya untuk membangkitkan tenaga listrik, hingga manfaat rekreasi yang dapat dinikmati oleh masyarakat umum.
Danau merupakan fenomena alam buatan manusia yang mempunyai peranan penting bagi kehidupan. Danau ini berupa cekungan tanah luas yang berisi atau menampung air dalam jumlah banyak. Di musim penghujan, danau biasanya menampung air hujan agar tidak masuk dan menyebabkan banjir pada permukiman warga.
Tidak heran, di kota-kota besar seperti Jakarta, perawatan danau menjadi hal penting yang harus dilakukan. Hal ini tidak lain agar kondisi danau tetap normal, bebas sampah, dan dapat berfungsi secara optimal untuk mencegah risiko banjir tahunan yang biasanya terjadi. Bukan hanya memastikan danau bebas sampah, sering kali pemerintah juga melakukan pengerukan danau agar mempunyai daya tampung yang lebih besar.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Siapa yang mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana kekeringan di Jateng? Namun Pak Suharyanto mengingatkan masyarakat bahwa meski tidak ada dampak El Niño, namun bencana kekeringan di Jawa Tengah masih mungkin terjadi, sehingga tetap perlu waspada.
-
Siapa yang menerima bantuan pangan di Jateng? Ada sebanyak 3.583.000 keluarga penerima manfaat di Jawa Tengah yang bakal menerima bantuan tersebut.
-
Bagaimana warga Jateng merayakan kemenangan Timnas Indonesia? Setelah pertandingan selesai, mereka larut dalam euforia. Beberapa warga menyalakan kembang api untuk merayakan kemenangan bersejarah itu.
Selain untuk mencegah terjadinya bencana banjir, terdapat beberapa manfaat danau yang tidak kalah penting bagi kehidupan. Danau diketahui mempunyai peranan penting dalam penyediaan cadangan air bersih, sumber daya untuk membangkitkan tenaga listrik, hingga manfaat rekreasi yang dapat dinikmati oleh masyarakat umum.
Banyaknya manfaat danau bagi kehidupan manusia ini bisa menjadi alasan untuk masyarakat mulai menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan di sekitar danau. Tidak membuang sampah sembarangan di tengah maupun tepian danau, menjadi salah satu tindakan nyata yang dapat menyelamatkan kesehatan lingkungan.
Selain itu, dengan mengetahui penjelasan lebih lengkap dari beberapa manfaat danau bagi kehidupan berikut, bisa membuka mata Anda untuk mulai melakukan aksi nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan. Dilansir dari situs Lakehomes, berikut kami merangkum beberapa manfaat danau bagi kehidupan yang perlu Anda ketahui.
Menyediakan Cadangan Air Bersih
©2018 Merdeka.com/Pixabay
Manfaat danau bagi kehidupan manusia yang pertama tentu saja untuk menyediakan cadangan air bersih. Dalam hal ini, danau dapat menampung air hujan dalam jumlah banyak sehingga dapat digunakan masyarakat sebagai sumber air untuk melakukan beberapa kegiatan. Di Amerika, danau juga berfungsi sebagai pemasok cadangan air minum yang dapat dikonsumsi oleh masyarakat.
Dengan begitu, danau yang dikelola dengan baik maka bisa menghasilkan sumber air bersih yang dapat bermanfaat bagi kehidupan manusia sehari-hari. Air dari danau ini dapat dialirkan ke setiap rumah untuk digunakan dalam kegiatan rumah tangga, seperti mandi, memasak, hingga air minum yang dikonsumsi setiap harinya. Sehingga dapat dikatakan, bahwa danau mempunyai peranan penting untuk meningkatkan cadangan air tawar yang jumlahnya sangat terbatas.
Pengendalian Banjir
Manfaat danau bagi kehidupan berikutnya yaitu sebagai sarana untuk mencegah dan mengendalikan banjir. Hal ini sering kali menjadi alasan utama pembuatan danau dengan banyak bendungan di kota-kota besar. Di mana danau ini dapat berfungsi menampung atau mengeluarkan air tambahan, tergantung pada kebutuhan di lingkungan hilir.
Danau yang dibuat di wilayah kota besar dapat menampung air hujan dalam jumlah banyak, yang turun sangat lebat pada musimnya. Dengan begitu, luapan air hujan di permukiman warga dan jalan-jalan kota dapat diminimalisir. Manfaat ini bisa didapatkan ketika pengelolaan danau di kota besar dilakukan dengan baik. Sehingga lingkungan danau tetap terjaga bersih dan fungsi sebagai pengendali banjir pun dapat bekerja secara optimal.
Hidroelektrik
©2016 REUTERS/Juan Carlos Ulate.
Manfaat danau bagi kehidupan selanjutnya yaitu dapat berguna untuk pembangkit listrik tenaga air atau hidroelektrik. Dapat dikatakan, hampir semua waduk atau danau saat ini dilengkapi dengan turbin yang menghasilkan tenaga air. Turbin ini akan bekerja memutar, mengayunkan air di dalam bendungan kemudian menghasilkan sebuah energi.
Energi yang dihasilkan dari turbin ini dapat dimanfaatkan untuk mengalirkan listrik dengan baik. Dengan memanfaatkan teknologi ini, kebutuhan listrik bagi setiap masyarakat dapat tersedia dengan baik. Untuk itu, penting bagi masyarakat menjaga kebersihan lingkungan dan menghindari tindakan yang dapat mengotori sungai, danau, maupun sumber air lainnya yang bisa dimanfaatkan untuk pembangkit listrik.
Pendingin Alami
Manfaat danau bagi kehidupan yang tidak kalah penting lainnya yaitu sebagai pendingin alami. Perlu diketahui, pembuatan danau juga bisa berguna untuk menjaga pembangkit listrik tenaga nuklir tetap dingin. Sehingga danau menjadi faktor pendukung untuk menjalankan pembangkit listrik tenaga nuklir dengan baik.
Sama seperti pembangkit listrik tenaga air, pembangkit listrik tenaga nuklir juga termasuk sumber daya energi yang bersih dan ramah lingkungan dibandingkan fasilitas pembakaran batu bara dan gas alam. Dengan begitu, teknologi ini perlu terus dilakukan dan dikembangkan untuk menjaga kesehatan lingkungan bumi secara keseluruhan.
Rekreasi
Instagram/@susurdanautoba ©2020 Merdeka.com
Manfaat danau bagi kehidupan yang terakhir yaitu dapat digunakan sebagai obyek rekreasi. Pembuatan bendungan danau yang dikelola dengan baik, tentu akan menciptakan kondisi lingkungan yang bersih dan terawat. Tidak jarang, dibangun beberapa fasilitas menarik lainnya di sekitar danau untuk meningkatkan minat masyarakat untuk berekreasi di tempat ini.
Upaya ini tentu saja dapat mendorong pariwisata di daerah setempat serta membuka peluang ekonomi bagi masyarakat sekitar. Sehingga, keberadaan danau ini selain dapat memberikan hiburan rekreasi yang menarik bagi pengunjung tetapi juga bisa meningkatkan roda perekonomian wilayah setempat menjadi lebih maju dan sejahtera.