Viral Bocah Tak Sengaja Pesan PS2 Online Seharga Rp700 Ribu, Aksi Kurir Tuai Pujian
Di era yang serba digital ini, bisnis ekspedisi menjadi salah satu usaha yang meraup banyak untung. Maraknya aplikasi belanja online membuat jasa-jasa ekspedisi sangat dibutuhkan.
Di era yang serba digital ini, bisnis ekspedisi menjadi salah satu usaha yang meraup banyak untung. Maraknya aplikasi belanja online membuat jasa-jasa ekspedisi sangat dibutuhkan.
Namun seiring dengan kemajuan masa, ada pula kejadian-kejadian yang tak terduga dialami oleh kurir ekspedisi. Salah satunya yang terjadi pada pemilik akun TikTok @Bagoesvlog.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Bagaimana tren ini muncul dan menjadi viral? Pada bulan April 2023, Southern Weekly pertama kali melaporkan fenomena “pacar jalanan” di seluruh negeri, tetapi kurang mendapat perhatian daring, hanya mendapat kurang dari 1.000 like di Weibo. Hingga kemudian, baru-baru ini, pengguna internet daratan telah melihat layanan tersebut muncul di jalan-jalan Shenzhen yang ramai.
-
Siapa yang marah di video viral? Viral Istri Ngamuk Lihat Suaminya Naik ke Panggung Mau Nyanyi Sama Biduan, Dipukul lalu Didorong Suruh Turun Tidak semua orang suka melihat pasangannya tampil di panggung bernyanyi bareng penyanyi. Ada sebagian langsung emosi hingga melabrak ke panggung. Seperti seorang istri yang baru-baru ini viral di media sosial. Dia murka melihat suaminya naik ke panggung dangdut.
Berprofesi sebagai kurir pengantar barang, Bagoes di hari itu mendapat sebuah paket COD berisi PlayStation 2 seharga Rp741 ribu lebih. Seperti hari-hari biasa, Bagoes mengunjungi rumah pelanggan. Sayangnya, sesampainya di rumah pelanggan paket yang dibawanya justru ditolak.
Antar Paket Tak Diinginkan
©2023 Merdeka.com/Tik Tok Bagoesvlog
Setelah dikulik, rupanya paket seharga lebih dari Rp700 ribu tersebut merupakan pesanan yang tak diinginkan. Pesanan berukuran besar tersebut dipesan dengan tak sengaja oleh anak pemilik rumah yang masih balita.
"Ini ada transaksi playstation 2 hargaya Rp 741 ribu. Sampe rumahnya ibunya juga kaget. Anaknya masih kecil, ini kayaknya nggak ngerti main TikTok asal pencet asal klik atau gimana," tuturnya.
Berniat Urus Pengembalian Barang
©2023 Merdeka.com/Tik Tok Bagoesvlog
Sadar nominal yang cukup besar, Bagoes tak memaksa tuan rumah untuk membayar. Secara suka rela ia bahkan menawarkan pengembalian barang ke penjual. Aksi Bagoes ini mendapat banyak perhatian publik lantaran dinilai santun dalam bersikap.
"Ya pasti yang dirugikan sellernya tapi ya mau gimana lagi daripada dipaksain bayar dan nggak ada uang. Mau gimana lagi, aku proses return aku balikin ke sellernya. Ya gimana lagi murni kepencet," imbuhnya.
Hingga kini unggahan aku TikTok @Bagoesvlog sudah diunggah ulang oleh akun
kepoin_trending di Instagram. Sebanyak 6 ribu lebih tanda suka sudah didapat konten Bagoes.
"Keren bgt sama Abang kurirnya... attitudenya keren bgtttt!!!!," tulis netizen.
"Kerjaan nya mmg cm kurir,tp ADAB nya melebihi org2 yg kerja nya lbh mapan dr si abg kurir.RESSPECT," imbuh lainnya.
"Mas kurirnya keren bgt ❤️, terima kasih orang baik," tandas netizen lain.
Lihat postingan ini di Instagram