Apa Makna Proklamasi Kemerdekaan bagi Bangsa Indonesia? Lahirnya Negara Berdaulat
Penting bagi masyarakat untuk mengetahui apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Dengan mengetahui makna penting di dalamnya, tentu dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan membangkitkan persatuan seluruh rakyat.
Seperti diketahui, 17 Agustus merupakan hari penting bagi seluruh rakyat Indonesia. Di mana setiap 17 Agustus, masyarakat Indonesia merayakan hari kemerdekaan. Di tahun ini, Indonesia genap berusia 76 tahun sejak pertama kali merdeka pada 1945.
Biasanya, momen hari kemerdekaan dirayakan dengan pelaksanaan upacara bendera, baik di sekolah hingga instansi. Bukan hanya itu, secara khusus pemerintah juga menggelar upacara bendera untuk memperingati hari kemerdekaan di Istana Merdeka setiap tahunnya. Bahkan ini menjadi tayangan khusus yang turut disaksikan oleh masyarakat di seluruh Indonesia.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Siapa yang mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana kekeringan di Jateng? Namun Pak Suharyanto mengingatkan masyarakat bahwa meski tidak ada dampak El Niño, namun bencana kekeringan di Jawa Tengah masih mungkin terjadi, sehingga tetap perlu waspada.
-
Siapa yang menerima bantuan pangan di Jateng? Ada sebanyak 3.583.000 keluarga penerima manfaat di Jawa Tengah yang bakal menerima bantuan tersebut.
-
Bagaimana warga Jateng merayakan kemenangan Timnas Indonesia? Setelah pertandingan selesai, mereka larut dalam euforia. Beberapa warga menyalakan kembang api untuk merayakan kemenangan bersejarah itu.
Tidak hanya sekedar perayaan, Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tentu memberikan makna yang mendalam bagi masyarakat Indonesia. Momen ini mengingatkan peristiwa sejarah proklamasi, di mana presiden pertama, Ir. Soekarno berorasi dan membacakan naskah penting yang menyatakan kemerdekaan bagi seluruh rakyat Indonesia.
Dengan begitu, penting bagi masyarakat untuk mengetahui apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Dengan mengetahui makna penting di dalamnya, tentu dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan membangkitkan persatuan seluruh rakyat. Sehingga Indonesia bisa menjadi negara yang utuh tanpa perpecahan meskipun banyak perbedaan yang melatarbelakangi bangsa Indonesia.
Melansir dari Liputan6.com, berikut kami rangkum apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia dan penjelasan lainnya.
Isi Teks Proklamasi
©2021 Merdeka.com/Perpusnas Indonesia
Sebelum mengetahui apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia, perlu diketahui terlebih dahulu sejarah singkat dan isi teks naskah proklamasi. Teks proklamasi kemerdekaan Indonesia disusun oleh beberapa tokoh nasional pendiri negara, seperti Soekarno, Moh. Hatta, dan Achmad Soebarjo. Naskah proklamasi ini ditulis tangan oleh Soekarno, pada 17 Agustus 1945 dini hari.
Kemudian sebelum pembacaan, naskah tersebut diketik oleh Sayuti Melik dengan tinta berwarna hitam. Di bagian akhir, naskah tersebut ditandatangani oleh Soekarno dan Hatta sebagai Presiden dan Wakil Presiden, atas nama seluruh rakyat Indonesia. Berikut adalah isi teks proklamasi kemerdekaan Indonesia.
Kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan dan lain-lain diselenggarakan dengan cara saksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.
Atas nama bangsa Indonesia.
Soekarno/Hatta
Tonggak Sejarah Indonesia
Setelah mengetahui sejarah singkat dan isi teks proklamasi, berikutnya Anda perlu mengetahui apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Makna yang pertama, yaitu proklamasi sebagai tonggak sejarah bangsa Indonesia.
Proklamasi dapat dikatakan sebagai tiang utama perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan dan menjaga martabat bangsa. Bukan hanya itu, proklamasi juga sebagai tanda berakhirnya penderitaan rakyat dari penjajahan kolonialisme. Ini menjadi bukti bahwa Indonesia sudah merdeka menjadi negara yang mandiri.
Lahirnya NKRI
©2016 Merdeka.com
Apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia selanjutnya, tidak lain adalah lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ini merupakan awal terbentuknya negara Indonesia sebagai negara kesatuan.
Sesuai dengan Pasal 1 ayat 1 UUD Negara Republik Indonesia, bahwa Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk Republik. Di mana peristiwa Proklamasi menjadi simbol awal dibentuknya konstitusi, pemerintahan, dan wilayah yang sah.
Simbol Kemerdekaan secara De Facto
Apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia berikutnya, yaitu sebagai simbol kemerdekaan secara De Facto. Istilah De Facto berarti kenyataan atau fakta. Dengan kata lain, Proklamasi merupakan tanda bahwa Indonesia telah merdeka dan dapat dibuktikan secara nyata.
Dalam hal ini, Indonesia menyatakan diri pada dunia bahwa telah menjadi negara yang merdeka. Kemudian mendapatkan pengakuan secara De Jure di mana kemerdekaan Indonesia sudah diakui dan sah secara hukum.
Martabat Bangsa
Jejak Rekam
Apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia yang terakhir dan tidak kalah penting, yaitu sebagai simbol dari martabat bangsa. Indonesia yang menyatakan diri sebagai negara yang merdeka, secara tidak langsung menunjukkan pada dunia martabat bangsa Indonesia.
Sebelumnya, rakyat Indonesia yang dijajah, dianggap sebagai golongan masyarakat rendah dan tidak memiliki banyak hak. Setelah Proklamasi, bangsa Indonesia bukan lagi negara jajahan, melainkan negara yang bebas dan bermartabat seperti bangsa dari negara lainnya. Ini juga menunjukkan sebuah eksistensi Indonesia di dunia.
Apa Makna Proklamasi Kemerdekaan bagi Bangsa Indonesia Masa Kini
Setelah mengetahui apa saja makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia secara umum, berikutnya terdapat beberapa makna proklamasi bagi rakyat di masa kini. Berikut beberapa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia di masa kini yang perlu Anda ketahui:
- Menuju masyarakat yang sejahtera dengan kekuasaan dan pengelolaan sumber daya ekonomi secara mandiri.
- Kesempatan bagi seluruh rakyat Indonesia menjadi masyarakat yang mandiri, cerdas, dan memiliki nilai budaya tinggi.
- Kewajiban bagi seluruh bangsa Indonesia untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan negara dari segala ancaman.
- Sebagai alat hukum internasional bagi bangsa Indonesia untuk menjalin hubungan kerja sama dengan negara lain.
- Sebagai pernyataan bahwa bangsa Indonesia memiliki kedudukan yang sama dengan bangsa lainnya.
- Merupakan jembatan bagi bangsa Indonesia menuju masyarakat yang adil, makmur, dan berdaulat.