Contoh Masalah Sosial dan Faktor Penyebabnya, Perlu Diperhatikan
Dengan mengetahui pengertian, karakteristik, faktor penyebab, dan contoh masalah sosial, masyarakat bisa memahami realitas-realitas yang terjadi di kehidupan sehari-hari. Pemahaman ini juga dapat mendorong pikiran-pikiran kreatif dan solutif untuk mengatasi berbagai permasalahan sosial tersebut.
Anda benar, dalam kehidupan bermasyarakat, kita sering menghadapi berbagai masalah sehari-hari. Masalah ini bisa berkisar dari yang kecil dan pribadi hingga yang kompleks dan melibatkan banyak orang. Dalam hal ini, masalah yang melibatkan banyak orang bisa disebut sebagai masalah sosial.
Masalah sosial adalah suatu permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat. Umumnya, masalah ini berkaitan erat dengan nilai atau norma yang berlaku di masyarakat. Jika dibiarkan saja tanpa usaha untuk membenahi, masalah sosial akan semakin rumit dan menimbulkan dampak buruk pada interaksi kelompok sosial.
-
Bagaimana Jaka Sembung melawan Ki Hitam? Akhirnya Jaka Sembung teringat pesan gurunya, Ki Sapu Angin yang menyebut jika ilmu rawa rontek bisa rontok saat pemiliknya tewas dan tidak menyentuh tanah. Di film itu, Jaka Sembung kemudian menebaskan parang ke tubuh Ki Hitam hingga terpisah, dan menusuknya agar tidak terjatuh ke tanah.
-
Kenapa singkatan penting? Secara umum, telah disebutkan bahwa singkatan berguna untuk efisiensi, yaitu mempermudah dan mempercepat komunikasi tertulis maupun lisan.
-
Kenapa menjaga kebersihan lingkungan penting? Kebersihan adalah sebagian dari iman. Bersih itu indah, bersih itu anugerah. Kebersihan menjadi awal dari penilaian baik buruknya seseorang. Kepribadian yang baik akan menjaga kebersihan dirinya, lingkungannya dan sekitarnya.
-
Kenapa menjaga sumber daya alam itu penting? Sebab, sumber daya alam yang tidak dijaga dengan baik akan menimbulkan kerusakan dan kepunahan.
-
Bagaimana menjaga lingkungan di sekitar rumah? Ada berbagai cara yang dapat dilakukan oleh masyarakat untuk menjaga kesehatan lingkungan. Berikut adalah beberapa contohnya: 1. Pengurangan Penggunaan Plastik: Mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, seperti kantong plastik dan botol air, dapat mengurangi produksi limbah plastik yang merugikan lingkungan.
-
Kenapa deskripsi penting? Tujuan dari teks deskripsi adalah untuk memberikan gambaran dan penjelasan kepada pembaca agar mereka memahami objek apa yang sedang dibahas atau dibicarakan dalam sebuah teks.
Dengan begitu, penting bagi Anda untuk memahami apa itu masalah sosial dengan baik. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui berbagai contoh masalah sosial yang sering terjadi di masyarakat, khususnya Indonesia. Pemahaman ini juga perlu disertai dengan pengetahuan karakteristik dan faktor-faktor penyebab masalah sosial.
Dengan mengetahui pengertian, karakteristik, faktor penyebab, dan contoh masalah sosial, masyarakat bisa memahami realitas-realitas yang terjadi di kehidupan sehari-hari. Pemahaman ini juga dapat mendorong pikiran-pikiran kreatif dan solutif untuk mengatasi berbagai permasalahan sosial tersebut.
Dari beragam sumber, berikut kami merangkum pengertian, karakteristik, faktor penyebab, da contoh masalah sosial, bisa Anda simak.
Pengertian dan Karakteristik Masalah Sosial
Sebelum mengetahui contoh masalah sosial, perlu dipahami terlebih dahulu pengertian dan karakteristik masalah sosial. Masalah sosial adalah suatu permasalahan yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat. Biasanya ini melibatkan banyak orang atau berkaitan dengan khalayak umum, terutama erat dengan nilai atau norma yang berlaku di masyarakat tersebut.
Masalah sosial juga dipahami sebagai suatu kondisi ketidaksesuaian nilai dan norma di masyarakat. Biasanya, masalah sosial dapat dikenali jika terjadi suatu hal yang tidak mengenakkan atau menimbulkan ketidaknyamanan bagi masyarakat.
Dalam hal ini, terdapat beberapa karakteristik yang menjadi ciri khas dari masalah sosial yang perlu Anda perhatikan, yaitu sebagai berikut:
- Masalah yang terjadi berulang kali dan berpotensi terus berlanjut atau berkesinambungan.
- Kondisi yang sama dirasakan oleh banyak orang, bukan hanya satu atau segelintir orang saja.
- Kondisi yang terjadi dinilai tidak menyenangkan atau membuat tidak nyaman di masyarakat.
- Kondisi yang dapat menyebabkan adanya perpecahan di masyarakat.
- Masalah harus diselesaikan dengan pendekatan sosial, yaitu bisa dengan cara proaktif atau kolektif agar tidak berkelanjutan.
Faktor Penyebab Masalah Sosial
Sebelum mengetahui contoh masalah sosial, penting juga untuk dipahami faktor apa saja yang menjadi penyebab masalah sosial. Masalah sosial yang terjadi di masyarakat bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor, mulai dari faktor ekonomi, faktor budaya, faktor biologi, hingga faktor psikologi.
Beberapa faktor penyebab ini memberikan pengaruh yang beragam sehingga masalah yang terjadi masyarakat juga beraneka macam. Berikut penjelasan faktor penyebab masalah sosial yang perlu Anda ketahui:
Faktor Ekonomi: Faktor ekonomi mempengaruhi masalah sosial yang terjadi di masyarakat karena berkaitan dengan kebutuhan dasar manusia. Masyarakat yang tidak mampu secara ekonomi sering kali kesulitan memenuhi kebutuhan dasar hidupnya, seperti pangan, papan, sandang, pendidikan, hingga kesehatan.
Faktor Budaya: Faktor ekonomi mempengaruhi masalah sosial karena adanya ketidaksesuaian antara nilai, norma, dan kepentingan sosial. Karena terjadi ketidaksesuaian, maka sering kali menimbulkan rasa tidak nyaman dan tidak menyenangkan di kehidupan sosial masyarakat.
Faktor Biologi: Faktor biologi mempengaruhi masalah sosial biasanya karena terjadi ketidaksesuaian antara harapan terwujudnya masyarakat yang sehat dengan realitas. Umumnya ini berkaitan dengan pelayanan kesehatan, penyakit, dan masalah kesehatan masyarakat lainnya.
Faktor Psikologi: Faktor psikologi mempengaruhi masalah sosial jika beban yang dialami suatu masyarakat terlalu berat, seperti pola pikir masyarakat yang jauh dari kenormalan dan adanya ketidakstabilan emosi dalam menghadapi masalah.
Contoh Masalah Sosial
Setelah memahami pengertian, karakteristik, dan faktor penyebab, terakhir akan dijelaskan berbagai contoh masalah sosial yang terjadi di masyarakat. Karena dipengaruhi oleh beragam faktor, maka masalah sosial yang terjadi di masyarakat juga beraneka macam.
Berbagai masalah sosial ini umumnya berkaitan dengan masyarakat luas, sehingga perlu segera diatasi untuk mencegah kondisi yang berkepanjangan. Berikut penjelasan beberapa contoh masalah sosial dan cara mengatasinya, perlu Anda ketahui:
Kemiskinan
Contoh masalah sosial yang masih dihadapi oleh Indonesia adalah kemiskinan. Di mana kesejahteraan ekonomi dan sosial di Indonesia masih belum merata. Sehingga terjadi ketimpangan, di mana sebagian masyarakat yang berada di garis kemiskinan hidup secara tidak layak.
Cara mengatasi masalah ini bisa dengan membangun industri kecil di pedesaan untuk mencegah urbanisasi. Dengan industri ini semakin besar peluang pelatihan dan bimbingan untuk mengembangkan kemandirian masyarakat dari segi ekonomi.
Pengangguran
Pengangguran juga termasuk contoh masalah sosial yang dihadapi Indonesia. Di mana angka tenaga kerja tinggi, sedangkan lapangan kerja sangat minim sehingga banyak lulusan sekolah hingga perguruan tinggi yang belum mendapatkan pekerjaan. Cara mengatasi masalah ini dengan meningkatkan mobilitas tenaga kerja di masyarakat seperti program transmigrasi sehingga terjadi pemerataan pekerjaan. Selain itu, juga penting memberikan pelatihan dan bimbingan wirausaha untuk kemandirian masyarakat.
Kriminalitas
Contoh masalah sosial lainnya juga termasuk kriminalitas. Biasanya masalah ini terjadi karena tingkat kemiskinan yang tinggi. Di mana banyak masyarakat desa merantau ke kota, sehingga terjadi kepadatan penduduk yang tidak diimbangi dengan penyerapan tenaga kerja yang baik. Hal ini memicu sebagian orang melakukan kriminalitas untuk mencukupi kebutuhan hidup.
Penyakit Menular
Penyakit Menular juga menambah daftar panjang masalah sosial yang masih sering ditemui di Indonesia. Misalnya, pandemi Covid-19 yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir, telah mengubah kehidupan sosial masyarakat secara signifikan. Bukan hanya dari segi sosial, tetapi juga ekonomi, pendidikan, dan kesehatan. Dengan begitu penting untuk memperhatikan dan membangun kesehatan masyarakat yang baik dan terjamin, begitu juga dengan penanganan berbagai masalah kesehatan.
Kenakalan Remaja
Contoh masalah sosial selanjutnya adalah kenakalan remaja. Masalah kenakalan remaja ini seperti budaya tawuran, judi, kekerasan, pelecehan seksual, hingga perundungan yang terjadi di kalangan anak-anak dan remaja. Sehingga dibutuhkan bimbingan yang suportif dari keluarga dan lingkungan sosial untuk membentuk karakter anak penerus bangsa yang bijak, baik, dan positif.
Masalah di Media Sosial
Masalah pertikaian di media sosial juga termasuk masalah sosial yang kian merebak setelah munculnya teknologi internet. Banyak kejahatan-kejahatan siber yang perlu diwaspadai seperti penyebaran video porno, perundungan di media sosial, hate speech, hoax, hingga penipuan. Dengan begitu, penting untuk meningkatkan literasi digital di masyarakat agar bisa bersikap dengan bijak ketika bermain media sosial.