Fungsi Batik Bagi Masyarakat Indonesia, Ketahui Berbagai Macam Motifnya
Jika Anda salah satu penggemar kain atau pakaian batik, beberapa fungsi batik bagi masyarakat Indonesia berikut perlu untuk diketahui. Selain itu juga terdapat beberapa manfaat kain batik bagi bangsa Indonesia sebagai warisan budaya luhur yang tidak kalah penting untuk diketahui.
Indonesia memang sudah dikenal sebagai negara dengan aneka ragam kebudayaan yang luhur. Hal ini tercermin dari berbagai macam bahasa daerah, agama dan kepercayaan, adat istiadat, hingga makanan khas. Bukan hanya itu, Indonesia juga memiliki macam-macam motif batik sebagai salah satu hasil kebudayaan yang masih dilestarikan dan populer hingga saat ini.
Macam-macam motif batik di Indonesia sangat bervariasi. Bahkan masing-masing daerah memiliki corak khasnya tersendiri. Mulai dari batik Solo, Yogyakarta, Magetan, Cirebon, Pekalongan, Rembang, Bali, hingga Ternate Maluku Utara. Tidak jarang, kain batik menjadi oleh-oleh khas yang bisa dibawa pulang saat berwisata di daerah penghasil batik tersebut.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Siapa yang mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana kekeringan di Jateng? Namun Pak Suharyanto mengingatkan masyarakat bahwa meski tidak ada dampak El Niño, namun bencana kekeringan di Jawa Tengah masih mungkin terjadi, sehingga tetap perlu waspada.
-
Siapa yang menerima bantuan pangan di Jateng? Ada sebanyak 3.583.000 keluarga penerima manfaat di Jawa Tengah yang bakal menerima bantuan tersebut.
-
Bagaimana warga Jateng merayakan kemenangan Timnas Indonesia? Setelah pertandingan selesai, mereka larut dalam euforia. Beberapa warga menyalakan kembang api untuk merayakan kemenangan bersejarah itu.
Biasanya batik sering kali digunakan sebagai kain jarik untuk busana pernikahan bagi masyarakat adat jawa. Bukan hanya itu, batik juga digunakan sebagai bahan untuk membuat baju-baju modern masa kini. Selain digunakan sebagai pakaian, ternyata terdapat beberapa fungsi batik lain yang tidak kalah penting. Fungsi batik ini dapat meliputi fungsi estetis sebagai hiasan hingga simbol sosial.
Jika Anda salah satu penggemar kain atau pakaian batik, beberapa fungsi batik bagi masyarakat Indonesia berikut perlu untuk diketahui. Selain itu juga terdapat beberapa manfaat kain batik bagi bangsa Indonesia sebagai warisan budaya luhur yang tidak kalah penting untuk diketahui. Dilansir dari beberapa sumber, berikut kami merangkum fungsi batik bagi masyarakat Indonesia dan berbagai informasi lainnya perlu Anda ketahui.
Mengenal Kain Batik
©2018 Merdeka.com/Pixabay
Sebelum mengetahui beberapa fungsi batik, perlu dipahami terlebih dahulu pengertian dari batik. Kata batik, diketahui berasal dari bahasa Jawa yaitu “amba” yang berarti menulis dan “nitik” yang berarti membuat titik.
Sehingga dapat dipahami bahwa batik merupakan hasil dari kegiatan menulis dan membuat titik sehingga membentuk gambar motif yang indah. Motif yang dibuat pada batik biasanya menjadi simbol dari proses “lelak’, yaitu suatu peristiwa yang direnungkan dan dituangkan ke dalam gambar.
Fungsi Batik
Setelah mengetahui pengertian batik, berikutnya terdapat beberapa fungsi batik yang perlu Anda ketahui. Dalam hal ini, fungsi batik dibedakan menjadi fungsi praktis dan fungsi estetis. Berikut adalah beberapa fungsi batik bagi masyarakat Indonesia yang perlu diketahui :
1. Fungsi praktis
Fungsi praktis dari kain batik tidak lain adalah sebagai produk yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam hal ini, kain batik dapat digunakan sebagai bahan untuk membuat sandang atau pakaian. Baik pakaian yang digunakan sehari-hari maupun pakaian untuk acara-acara tertentu, seperti batik untuk pakaian kebaya maupun baju pernikahan adat Jawa. Selain itu kain batik juga bisa digunakan sebagai sarung, jarik, selendang, hingga kerudung.
2. Fungsi estetis
Fungsi batik berikutnya yaitu fungsi estetis, yaitu batik yang digunakan sebagai hiasan hingga simbol sosial. Kain batik yang digunakan sebagai hiasan tidak lain karena batik memiliki keindahan dalam setiap motif yang digambar. Dalam hal ini, kain batik dapat digunakan sebagai aksesoris seperti taplak meja, gorden, hiasan dinding, hingga tas.
Sedangkan sebagai simbol sosial, kain batik dibuat dengan berbagai macam teknik dan tingkat kesulitan. Semakin rumit dan memiliki tingkat kesulitan yang tinggi dalam proses pembuatannya, maka kain batik tersebut mempunyai nilai yang lebih tinggi. Tidak jarang, batik-batik tulis yang dibuat dengan proses yang rumit mempunyai harga yang cenderung mahal.
Motif Batik
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/pzAxe
Setelah mengetahui pengertian dan fungsi batik, berikutnya terdapat beberapa motif batik yang perlu Anda ketahui. Secara umum, motif batik dibedakan menjadi motif geometris dan non-geometri. Berikut penjelasannya untuk Anda.
1. Motif geometris
Motif geometris merupakan motif batik yang digambar dengan pola berulang sehingga memiliki bentuk yang simetris. Beberapa jenis motif batik geometris seperti motif swastika, banji, pilin, meander, kawung, tumpal, dan ceplokan. Masing-masing motif batik ini mempunyai ciri khas bentuk yang berbeda-beda, begitu juga dengan makna di dalamnya. Berbagai motif batik ini sering erat kaitannya dengan makna-makna filosofis kehidupan. Sehingga dalam masyarakat Jawa, penggunaan busana kain batik dapat disesuaikan dalam berbagai suasana.
2. Motif non-geometris
Motif non-geometris merupakan motif batik yang mempunyai susunan dan bentuk yang tidak teratur. Motif batik non-geometris ini sering kali ditemui dalam bentuk tumbuhan, bunga, binatang, hingga candi. Ragam hias tumbuhan pada motif batik diaplikasikan dengan bentuk daun, tangkai, bunga, kuncup, sulur dan berbagai bentuk tumbuhan lainnya. Sedangkan motif hewan juga beragam seperti burung, kupu-kupu, ikan, hingga rusa atau kijang.
Manfaat Kain Batik
Setelah mengetahui beberapa fungsi batik dan macam motifnya, kain batik juga memberikan beberapa manfaat tersendiri bagi bangsa Indonesia. Dalam hal ini, batik merupakan salah satu warisan budaya leluhur yang masih terus dilestarikan sebagai ciri khas Indonesia. Bukan hanya itu, berikut beberapa manfaat kain batik yang perlu Anda ketahui :
- Sebagai warisan budaya leluhur yang menjadi kebanggaan Indonesia. Kain batik merupakan produk atau hasil karya yang mempunyai nilai keindahan dari setiap motif yang ada. Sehingga batik menjadi warisan nenek moyang yang perlu terus dilestarikan.
- Batik menjadi ciri khas yang mempopulerkan Indonesia di mata dunia. Dalam hal ini, PBB mengakui bahwa batik merupakan warisan budaya yang memiliki nilai estetis tinggi. Bahkan tokoh dunia seperti Nelson Mandela, turut mempopulerkan batik sebagai kekayaan Indonesia yang indah dan luhur.
- Mengenakan kain atau pakaian batik dipercaya dapat meningkatkan kepercayaan diri. Dalam hal ini, kain batik memiliki motif yang beragam dengan berbagai makna filosofis mental yang mendalam. Orang yang mengenakan pakaian batik juga dilihat lebih berwibawa dan bijaksana.