Mengenal Apa Itu Saham Beserta Jenis dan Manfaatnya, Perlu Diketahui
Saham merupakan salah satu jenis investasi yang paling diminati oleh masyarakat di kota-kota besar. Hal ini tidak terlepas dari semakin terbukanya kesadaran masyarakat bahwa menyimpan uang di tabungan saja tidak cukup.
Saham merupakan salah satu jenis investasi yang paling diminati oleh masyarakat di kota-kota besar. Hal ini tidak terlepas dari semakin terbukanya kesadaran masyarakat bahwa menyimpan uang di tabungan saja tidak cukup. Selain itu, banyak keuntungan yang bisa didapatkan ketika seseorang memegang saham dari suatu perusahaan.
Melansir dari Investasi Online, saham merupakan surat berharga yang menjadi tanda bukti kepemilikan perorangan atau badan usaha sebagai penyertaan modal pada sebuah perusahaan. Sehingga, dengan memegang satu lembar saham, artinya pemiliknya mempunyai satu bagian kepemilikan.
-
Bagaimana cara membagi anggaran untuk investasi? Martua menyarankan adanya pembagian porsi alokasi anggaran untuk berinvestasi.“Untuk pemula, secara umum bisa dialokasikan dengan pembagian 40% - 30% - 20% dan 10%," rinci Martua.
-
Bagaimana cara meminimalisir risiko investasi saham? Risiko selalu ada, tapi investor pemula bisa meminimalisir risikonya dengan melakukan riset terlebih dulu.
-
Bagaimana cara memulai investasi bagi pemula? Untuk itu, kegiatan investasi harus dilakukan dengan dana khusus. Terlebih lagi bagi para pemula yang masih belum memahami cara kerja investasi.
-
Bagaimana cara yang disampaikan Menkumham untuk menarik minat investor asing? Negara Asia Afrika harus menjamin kemudahan berbisnis. Ini tentu akan menarik minat investor asing," kata Yasonna dalam kata sambutan di acara Asian-African Legal Consultative Organization (AALCO) 2023 di Bali, Selasa (17/10) yang dibacakan Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum Kemenkumham Cahyo R Muzhar.
-
Bagaimana cara memastikan keamanan investasi dalam manajemen keuangan? Untuk memastikan keamanan investasi, yaitu, dana harus diinvestasikan dalam usaha yang aman sehingga tingkat pengembalian yang memadai dapat dicapai.
-
Apa yang perlu dilakukan untuk menghindari jebakan investasi? Tak banyak yang tahu, jika investasi memang termasuk salah satu cara menjadi miliarder tanpa modal besar paling efektif. Akan tetapi, Anda perlu berhati-hati memilih instrumen investasi. Jangan mudah terjebak investasi spekulatif, yaitu jenis investasi dengan tawaran keuntungan terlalu besar dan cenderung tidak normal. Alih-alih untung, Anda justru berisiko terkena penipuan saat memilih instrumen investasi semacam ini.
Seiring berjalannya waktu, saat ini bentuk kepemilikan saham tidak lagi berupa lembaran kertas, akan tetapi berupa account atas nama pemilik saham tanpa warkat. Saham sendiri dibagi menjadi beberapa jenis dan memiliki kelebihannya masing-masing.
Berikut penjelasan mengenai apa itu saham dan manfaatnya yang merdeka.com lansir dari Investasi Online:
Mengenal Arti Saham
©2014 Merdeka.com/shutterstock/violetkaipa
Seperti yang sudah diketahui, saham adalah unit modal yang tidak bisa dibagi serta menjadi pernyataan hubungan kepemilikan antara perusahaan dan pemegang saham. Biasanya, proses pembelian dan penjualan sendiri kerap melibatkan atau melalui pialang sebagai perantara. Banyak orang tertarik memiliki saham karena dianggap memiliki return yang tinggi.
Ada banyak keunggulan investasi saham jika dibandingkan dengan jenis investasi lainnya, salah satunya adalah tidak ada batasan modal. Selain itu, saham juga memiliki potensi return atau keuntungan paling tinggi yang tidak dimiliki oleh jenis investasi lainnya.
Jenis-jenis Saham
Saham adalah surat berharga yang menjadi bukti kepemilikan perusahaan sekaligus instrumen investasi. Ada beberapa jenis saham yang perlu diketahui sebelum memutuskan investasi, terutama untuk investor pemula. Adapun jenis-jenis saham ialah sebagai berikut:
Income Stock
Income stock merupakan jenis saham dengan pembayaran dividen lebih tinggi dibandingkan rata-rata dividen yang dibayarkan tahun sebelumnya. Adapun nilai yang diberikan bisa tinggi karena kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba lebih tinggi dibandingkan periode sebelumnya secara teratur.
Blue Chip Stock
Saham blue chip merupakan jenis saham yang menjadi penggerak dalam indeks industri sejenis, bahkan indeks keseluruhan. Emiten yang sahamnya tergolong sebagai blue chip biasanya punya pendapatan yang stabil dan selalu dalam membagi-bagikan dividen.
Saham Atas Unjuk (Bearer Stock)
Saham atas unjuk (bearer stock) merupakan salah satu jenis saham yang nama pemiliknya tidak dituliskan supaya mudah dialihkan dari satu investor ke investor lainnya. Seseorang yeng memegang jenis saham ini diakui sebagai pemilik dan punya hak untuk hadir dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
Saham Preferen (Preferred Stock)
Salah satu jenis saham yang paling banyak digunakan ialah saham preferen. Jenis saham ini akan mendapat bagian hasil tetap dan mendapat prioritas utama dari hasil penjualan aset jika perusahaan bangkrut.
Saham preferen juga kerap disamakan sebagai hasil penggabungan antara obligasi dan saham biasa. Adapun ciri-ciri dari saham preferen ialah sebagai berikut:
• Tidak memiliki hak suara.
• Mendapat prioritas lebih dahulu dalam pemberian dividen.
• Memiliki pengaruh di manajemen atas pencalonan pengurus.
• Memiliki hak terima pembayaran dengan nominal saham setelah kewajiban dilunasi kalau perusahaan dibubarkan.
Saham Biasa (Common Stock)
Saham biasa (common stock) merupakan jenis saham dengan hak klaim yang didasarkan pada laba atau rugi yang diperoleh perusahaan atau emiten. Jenis saham ini menjadi salah satu jenis yang paling umum diperdagangkan, baik untuk ritel maupun korporat.
Banyak keuntungan yang didapatkan dari jenis saham ini, yaitu hak mendapatkan hasil penjualan kekayaan perusahaan, hak suara, dan dividen (jika perusahaan menghasilkan laba. Selain itu, jenis saham ini bisa memilih dewan komisaris dan haknya lebih didahulukan.
Manfaat Investasi Saham
©shutterstock.com
Investasi saham kini semakin banyak diminati oleh para investor. Ada beragam keuntungan investasi saham yang bisa dinikmati investor, di antaranya sebagai berikut:
• Aman dan Transparan
Investasi saham termasuk salah satu jenis usaha bisnis yang aman dan transparan. Sebab, semua aktivitas jual dan belinya dilakukan dalam satu ruang lingkup saja, yakni bursa efek. Jadi, sebagai investor tidak perlu khawatir kehilangan modal karena investasi saham dinilai sangat aman.
• Dividen
Dividen merupakan pembagian laba yang akan diberikan perusahaan kepada pemegang saham. Dividen sendiri dibagi menjadi dua jenis, yaitu tunai dan saham. Di mana dividen tunai berarti perusahaan akan memberikan uang tunai kepada pemegang saham satu per satu lembar saham yang mereka miliki.
Sedangkan, dividen saham artinya perusahaan memberikan dividen berupa saham. Dengan begitu, jumlah saham yang dimiliki investor akan bertambah.
• Capital Gain
Capital gain adalah keuntungan yang diberikan oleh perusahaan kepada pemegang saham dari hasil selisih harga beli dan harga jual saham. Sehingga, harga jual harus lebih tinggi daripada harga beli. Capital gain umumnya terbentuk karena adanya aktivitas perdagangan di bursa efek