Menikmati Keindahan Pantai Klotok di Wonogiri yang Lagi Viral, Semakin Cantik usai Revitalisasi
Dulunya Pantai Klotok merupakan sebuah dermaga terbengkalai
Dulunya Pantai Klotok merupakan sebuah dermaga terbengkalai
Menikmati Keindahan Pantai Klotok di Wonogiri yang Lagi Viral, Semakin Cantik usai Revitalisasi
Pantai Klotok berada di Desa Paranggupito, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri. Pantai itu berjarak kurang lebih 60 km dari pusat kota Wonogiri.
Sebelum direvitalisasi, Pantai Klotok merupakan dermaga terbengkalai yang sepi wisatawan. Saat itu pengunjung Pantai Klotok kebanyakan adalah para pemancing. Wisatawan biasanya lebih sering berkunjung ke Pantai Sembukan yang berada di timur Pantai Klotok.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Kenapa Pantai Cemara Cipanglay sempat viral? Sebelumnya, Pantai Cemara Cipanglay sempat viral di media sosial, karena jadi salah satu pantai yang tersembunyi dan belum banyak diketahui masyarakat umum.
-
Apa yang viral di Ponorogo? Viral Trotoar di Ponorogo Ini Ternyata Nisan Makam Tokoh Penting Belanda, Ini Sosoknya Kematiannya pun sempat jadi bahan pemberitaan di masanya. Namun sayang jirat makamnya justru jadi trotoar di Ponorogo Jalan Batoro Katong di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, mendadak viral.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
-
Apa yang ditemukan di Papua yang viral di TikTok? Viral di TikTok Ditemukan di Papua Penemuan tank yang terpendam di dalam tanah ini diketahui berlokasi di Sarmi Kota, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Indonesia.
-
Siapa korban dalam kejadian yang viral di Pati? Korban diketahui berinisial K (20), warga Desa Mojowalaran Gabus.
Namun pada Juli 2023 lalu, Pantai Klotok direvitalisasi. Kini kondisi Pantai Klotok semakin indah dan cantik sampai viral di media sosial. Lalu seperti apa keindahan alam Pantai Klotok? Berikut selengkapnya dikutip dari YouTube Anggara W. Prasetya
Revitalisasi Pantai Klotok sendiri dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Wonogiri. Pantainya sendiri berpasir putih. Karena dulunya bekas dermaga, di sana terdapat pemecah gelombang yang sekarang jadi spot favorit wisatawan untuk berfoto ria.
Di tepian pantainya, ada banyak tempat duduk yang diperuntukkan bagi wisatawan yang ingin melihat pemandangan laut lepas.
Di sisi kanan dan kiri Pantai Klotok sendiri diapit dua buah tebing sehingga lokasi pantainya sedikit menjorok ke arah daratan menyerupai teluk kecil.
Bagi wisatawan yang ingin berkeliling Pantai Klotok tanpa harus lelah berjalan kaki, pihak pengelola wisata telah menyediakan ATV.
Untuk sementara ATV itu hanya melayani area di sekitar tempat parkir pantai sebanyak 5-6 putaran. Wisatawan yang ingin naik ATV itu cukup membayar biaya sewa Rp20.000.
Terdapat banyak gazebo di Pantai Klotok yang bisa dimanfaatkan wisatawan untuk menikmati suasana pantai. Di sisi timur pantai, terdapat jalan yang diperuntukan bagi pejalan kaki untuk menjelajahi area tebing pantai.
- Sempat Viral 2 Kali Sumpah Pocong, Bujangan di Palembang Dinyatakan Terbukti Cabuli Bocah dan Divonis 12 Tahun Penjara
- Viral Emak-Emak Terobos Iring-Iringan TNI-Polri di Aceh, Warganet: Ras Terkuat di Bumi Mau Lewat
- Viral Mahasiswi Bimbingan Koas dengan Tangan Diinfus, Tuai Simpati Warganet
- Viral Kisah Pilu Pengantin saat Resepsi Pernikahan, Lokasi Dipenuhi Ribuan Lalat
Jalan itu menanjak cukup terjal sampai ke puncak tebing. Jalan menanjak itu bisa menjadi sarana yang cocok bagi mereka yang suka olahraga jogging sembari menikmati keindahan laut lepas.
Untuk mengunjungi Pantai Klotok, wisatawan dikenakan tarif Rp5.000 per orang. Dengan tarif itu, wisatawan juga bisa mengunjungi Pantai Sembukan yang letaknya persis berada di timur Pantai Klotok. Tarif parkir kendaraan adalah Rp2.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil. Gazebo yang tersebar di berbagai sudut tebing pantai dapat ditempati secara gratis.