Pria di Sleman Tega Curi Motor Sahabatnya Sendiri, Sikap Korban Tuai Sorotan
AN (19), warga Magelang, tega mencuri sepeda motor milik sahabatnya sendiri. Sempat melaporkan ke polisi, akhirnya korban atas nama Zainal Arifin mencabut laporannya begitu tahu yang mencuri motornya adalah sahabatnya sendiri.
Jika seseorang berada dalam keadaan terdesak, dia biasanya akan menghalalkan segala cara yang sering kali merugikan orang lain. Tak peduli siapapun itu, dia akan tega melakukan perbuatan itu. Hal ini yang dilakukan AN (19), warga Magelang, Jawa Tengah.
Setelah pergi dari rumah karena cekcok dengan orang tuanya, AN pergi dari rumah ke kontrakan di mana ia tinggal bersama sahabatnya, Zainal Arifin, yang berada di daerah Minggir, Sleman. Saat itu Zainal Arifin tidak berada di rumah karena sedang berjualan tahu bulat.
-
Apa yang dikatakan Ade Armando tentang DIY? Laporan ini merupakan buntut dari pernyataan Ade yang mengatakan bahwa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai perwujudan dari politik dinasti sesungguhnya.
-
Kapan puncak kemarau di DIY diprediksi berlangsung? Sebelumnya Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Yogyakarta Reni Kraningtyas menyebut puncak musim kemarau 2024 di DIY diprediksi berlangsung antara Juli hingga Agustus 2024.
-
Siapa saja yang hadir dalam sosialisasi Balai Bahasa DIY tentang ujaran kebencian? Acara dihadiri oleh 47 peserta dari berbagai lembaga seperti binmas polres kabupaten/kota, humas Setda DIY, bidang kepemudaan kabupaten/kota, dinas komunikasi dan informatika provinsi/kabupaten/kota dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) kabupaten/kota.Lalu hadir pula, dinas DP3AP2KB provinsi/kabupaten/kota, MKKS kabupaten/kota, Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi DIY, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Yogyakarta, Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) serta Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Yogyakarta.
-
Kapan puncak arus balik di DIY terjadi? Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta mencatat bahwa puncak arus balik di provinsi itu terjadi pada Minggu (14/4).
-
Kenapa Pertamina menambah stok LPG di Jawa Tengah dan DIY? Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Langkah ini dapat dilakukan menyusul meredanya cuaca ekstrem yang melanda wilayah utara Jawa Tengah sejak 11 Maret lalu dan berhasilnya kapal pengangkut suplai LPG bersandar di pelabuhan Semarang dan Rembang, Total, mereka melakukan penambahan fakultatif LPG 3 Kg hingga 394.000 tabung selama periode Maret 2024 di wilayah terdampak.
-
Kapan Pertamina menambah stok LPG di Jawa Tengah dan DIY? Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Langkah ini dapat dilakukan menyusul meredanya cuaca ekstrem yang melanda wilayah utara Jawa Tengah sejak 11 Maret lalu dan berhasilnya kapal pengangkut suplai LPG bersandar di pelabuhan Semarang dan Rembang, Total, mereka melakukan penambahan fakultatif LPG 3 Kg hingga 394.000 tabung selama periode Maret 2024 di wilayah terdampak.
Kapolsek Minggir, AKP Noor Dwi Cahyanto mengatakan bahwa di kontrakan itu AN bermaksud untuk istirahat. Karena keadaan rumah terkunci, AN masuk rumah melalui jendela samping ruang gudang. Namun di sanalah niat jahatnya muncul.
“Di kontrakan pelaku hendak membeli minuman keras. Dari situ muncul niat untuk mengambil sepeda motor korban yang terparkir di ruang tamu. Kebetulan kuncinya ada di motor,” kata AKP Noor, mengutip dari ANTARA pada Kamis (2/6).
Berikut selengkapnya:
Motor Dibawa Pergi
©2014 Merdeka.com
Setelah berhasil menyalakan motor, AN membawa motor itu menuju Jembatan Kreo, perbatasan antara Sleman dengan Kulon Progo. Selanjutnya ia mengendarai motor menuju Kopeng, Salatiga. Di sana ia mengganti pelek sepeda motor dengan cara barter pelek.
“Dari Salatiga, pelaku membawa sepeda motor curian pergi ke Pekalongan untuk bertemu mantan teman kerja namun tidak sempat bertemu. Setelah itu ia pulang lagi ke Magelang,” ungkap AKP Noor.
Karena mendapati motornya sudah tidak ada di kontrakan, Zainal sempat bertanya ke beberapa rekan. Namun tak ada satupun dari mereka yang tahu. Ia pun melaporkan soal kehilangan itu ke Polsek Minggir. Setelah itu barulah polisi melakukan penyelidikan.
Sudah Dianggap Saudara Sendiri
©Shutterstock.com/ mrkornflakes
AKP Noor mengatakan, antara AN dan Zainal sebenarnya merupakan teman dekat. Satu sama lain sudah menganggap sebagai saudara sendiri. Biasanya mereka berjualan tahu bulat bersama-sama. Kedua orang tua korban dan pelaku pun sudah saling mengenal.
Oleh karena itu, kedua pihak keluarga sepakat untuk menyelesaikan kasus bersama-sama. Akhirnya masing-masing pihak sepakat tidak meneruskan kasus itu ke jalur hukum.
“Pelaku sebelumnya dijerat dengan Pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara,” kata AKP Noor.
Korban Memaafkan Pelaku
Pada akhirnya kasus itu berakhir di mana Zainal memaafkan perbuatan sahabatnya sendiri itu. Karena inilah polisi kemudian membebaskan AN.
Saat ditanya soal tindakannya, pelaku AN mengaku sedang kalut dan membutuhkan kendaraan untuk beli minuman keras. Bukannya dikembalikan, motor yang ia bawa justru dilarikan ke luar kota.
“Tidak ada niat untuk menjual sepeda motor. Saya hanya ingin menggunakannya buat beli minuman keras. Saya pergi ke Salatiga dan Pekalongan karena bingung mau pergi ke mana,” ujar AN, mengutip dari ANTARA.