3 Fakta Banyuwangi Gudang Ternak, Cocok untuk Berburu Hewan Kurban Berkualitas
Jika ingin berburu hewan kurban untuk kebutuhan Iduladha pada akhir Juni 2023 mendatang, tak ada salahnya bertandang ke Banyuwangi untuk memilih langsung hewan kurban yang diinginkan. Berikut tiga fakta menarik tentang ternak Banyuwangi.
Menjelang Hari Raya Iduladha, warga Banyuwangi tidak perlu khawatir tentang stok hewan kurban. Kabupaten Banyuwangi yang dikenal sebagai gudangnya ternak memiliki stok ternak yang melimpah.
Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Banyuwangi menyatakan bahwa stok hewan ternak di wilayahnya surplus. Sehingga tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan hewan kurban untuk masyarakat Banyuwangi, tetapi juga dikirim ke berbagai daerah lain.
-
Apa yang dilakukan saat Idul Adha? Idul Adha termasuk salah satu hari raya besar yang diperingati oleh masyarakat Muslim di seluruh dunia. Ini disebut juga dengan hari raya haji atau hari raya kurban. Sebab, Idul Adha bertepatan dengan momentum ibadah haji dan ritual penyembelihan kurban yang dilakukan umat Muslim.
-
Apa yang dimaksud dengan sidang isbat Idul Adha? Sidang isbat Idul Adha adalah proses menentukan atau menetapkan awal bulan Zulhijah dalam kalender Hijriyah.
-
Apa yang dilakukan oleh orang Betawi dalam merayakan Idul Adha? Biasanya orang Betawi merayakan Iduladha dengan memasak menu tradisional atau menjadi “Haji Gusuran”.
-
Apa yang Diwan lakukan di hari raya Idul Adha? Diwan membeli sapi kurban hasil dari menjadi seorang YouTuber dan ini adalah potretnya untuk Hari Raya Idul Adha.
-
Mengapa ucapan selamat Idul Adha penting? Di mana umat muslim saling mendoakan agar bisa mendapatkan ampunan dan keberkahan di hari yang penuh keutamaan.
-
Idul Adha itu apa? Idul Adha juga dikenal dengan sebutan Hari Raya Kurban, di mana umat muslim melaksanakan ibadah penyembelihan hewan di setiap perayaan ini.
Jika Anda ingin berburu hewan kurban untuk kebutuhan Iduladha pada akhir Juni 2023 mendatang, tak ada salahnya bertandang ke Banyuwangi untuk memilih langsung hewan kurban yang diinginkan. Berikut tiga fakta menarik tentang hewan ternak Banyuwangi.
Jumlah Ternak Melimpah
©2023 Merdeka.com/Dok. Pemkab Banyuwangi
Berdasarkan catatan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Banyuwangi, saat ini terdapat sekitar 125 ribu ekor sapi ternak, serta 250 ribu ekor kambing dan domba di wilayah tersebut.
Jumlah ternak yang melimpah ini tidak hanya mencukupi kebutuhan lokal, tetapi juga mampu menyuplai kebutuhan hewan kurban di luar daerah.
Tahun ini, jumlah sapi yang disiapkan untuk kebutuhan Iduladha sebanyak 40 ribu ekor. Dengan jumlah sebanyak itu, warga Banyuwangi dan sekitarnya memiliki banyak pilihan dalam mencari hewan kurban yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Kesehatan Hewan
Guna menjaga kualitas dan kesehatan hewan kurban, Dinas Pertanian dan Pangan Banyuwangi melakukan langkah-langkah pencegahan. Di anraranya, mewaspadai penyakit mulut kuku (PMK) dan ancaman lumpy skin disease (LSD).
Peternak di Banyuwangi diwajibkan melakukan vaksinasi terhadap ternak mereka sebanyak dua kali sebelum ternak tersebut dipindahkan ke luar daerah. Hingga saat ini, sekitar 70 persen dari total populasi sapi, kambing, dan domba di Banyuwangi telah divaksinasi PMK.
Meskipun belum ditemukan kasus LSD di Banyuwangi, Dinas Pertanian dan Pangan terus memantau kondisi hewan-hewan berisiko dan mengambil sampel untuk pemeriksaan di laboratorium.
Cegah Penularan Penyakit
©2023 Merdeka.com/Dok. Pemkab Banyuwangi
Dinas Pertanian dan Pangan Banyuwangi mengajak masyarakat berperan aktif mencegah penularan penyakit hewan, terutama virus LSD. Masyarakat diminta memperhatikan kebersihan dan keamanan kandang, serta melaporkan tanda-tanda penyakit yang mencurigakan kepada petugas hewan setempat.
Dispertan Banyuwangi juga akan terus memantau peredaran sapi di pasar dan tempat-tempat lain yang digunakan sebagai jalur lalu lintas hewan ternak. Hal ini dilakukan untuk memastikan semua hewan yang beredar di Banyuwangi bebas dari penyakit.
Fakta-fakta tersebut membuat Banyuwangi menjadi destinasi ideal bagi warga yang ingin mencari hewan kurban berkualitas dan sehat untuk memenuhi tradisi kurban saat menjelang Hari Raya Iduladha.