Bawa Bunglon hingga Menulis dengan Bulu Angsa, Perempuan Ini Ungkap Aksi Unik Muridnya di Sekolah
Ada-ada saja ulah murid-murid di setiap sekolah saat berada di depan guru.
Ada-ada saja ulah murid-murid di setiap sekolah saat berada di depan guru. Sebuah akun TikTok bernama @hiellis_ membagikan kompilasi aksi unik siswanya saat berada di sekolah.
Di awal kontennya, Ellis melempar pertanyaan seputar niatan untuk menjadi guru. Setelah itu kameranya membidik sekelompok siswa laki-laki yang tengah bercanda. Jika diamati dengan seksama, ada yang berbeda dari sesuatu yang dibawa salah satu anak laki-laki dalam kelompok tersebut. Berikut merdeka.com rangkum aksi uniknya.
- Kelakuan Siswa SMP ini Bikin Ibu Guru Istighfar, Ditanya Kenapa Tak Kerjakan Tugas Malah Ngamuk Sampai Banting Buku
- Jadi Guru Kimia, Perempuan Ini Buat Kompilasi Aksi Unik Muridnya saat Menjawab Soal
- Kumpulan Murid Ini Iuran Beri Hadiah HP ke Guru Wali Kelas saat Wisuda, Momen Manisnya Jadi Sorotan
- Kumpulan Siswi Ini Beri Kejutan Ultah ke Guru, Bukan Bahagia Sang Guru Justru Langsung 'Jatuh Sakit'
Bawa Bunglon ke Sekolah
Semula kamera milik Ellis membidik tangan siswa yang berada di bawah laci meja belajar. Jika tak diamati dengan jeli, sesosok bunglon berwarna hijau akan lepas dari pandangan. Anak tersebut rupanya membawa bunglon ke sekolah dan menyembunyikannya di bawah laci. Anak laki-laki tersebut sengaja memegangi bunglonnya agar tak lepas dan berkeliaran di kelas.
Setelah diketahui Ellis, siswa laki-laki itu akhirnya mau menampakkan peliharaannya. Badan bunglon itu sempat diikat oleh tali agar tidak lepas dari pengawasan. Aksi siswa laki-laki yang membawa bunglon ke sekolah ini sukses membuat Ellis merasa heran.
”random banget anak bangsa,” tulis Ellis.
Menulis dengan Bulu
Selain bunglon, masih ada aksi siswa lain yang tak kalah unik. Di Eropa pada masanya sempat populer menulis dengan menggunakan pena dari bulu angsa. Seolah terinspirasi dengan tren tersebut, seorang siswa membawa alat tulis ke sekolah berupa bulu angsa.
Layaknya pena yang biasa dimiliki orang Eropa di masa lalu, siswa laki-laki itu juga menempatkan tinta di ujung bulu angsanya. Tak main-main, ukuran bulu angsa tersebut cukup lebar dan panjang. Siapa sangka keuletan siswa tersebut membuat bulu angsa bisa benar-benar dipergunakan.
”ga cuma lucu, anak bangsa di kampung saya random juga,” imbuh Ellis.
Kumpulkan Penugasan Tak Biasa
Di hari lain, Ellis sempat memberikan tugas rumah untuk membuat karangan bunga dengan tanaman sederhana. Masing-masing siswa diberi contoh bentuk buket bunga yang dimaksud Ellis. Pada hari pengumpulan tugas, semula hasil karya siswa-siwa kelasnya begitu cantik. Namun di akhir sesi, ada seorang siswa membawa buket bunga tak biasa.
Alih-alih dibungkus kertas dengan cantik, seorang siswa membuat buket bunga dengan satu bunga mawar plastik. Tak hanya setangkai mawar, anak tersebut menyertakan selembar uang lima ribu sebagai aksesoris layaknya buket bunga dan uang masa kini.
Viral
Curhatan Ellis seputar aksi unik siswa-siswanya ini viral di TikTok. Sejak pertama kali dibagikan ,videonya sudah diputar lebih dari 800 ribu kali oleh netizen. Meski sangat unik dan tak biasa, Ellis mengaku senang bisa mengajar siswa-siswa di kampungnya.
”mbak sama di sekolah saya ada burung jatuh di rawat kadal di rawat belut di rawat,” curhat netizen.
”keinget waktu SD plg sekolah sering nangkep tu hewan, disemak banyak bat, sampe pernah liat yg seukurang tangan, aslinya pgn nangkep cuman ragu tkut gigitannya sakit, kalo yg sedengan mah dah biasa,” kenang netizen.