Berkunjung ke Jawa Timur, Ini Doa Morgan Oey dan Sheila Dara untuk Korban Semeru
Artis film Morgan Oey dan Sheila Dara mendoakan para pengungsi korban bencana alam awan panas guguran Gunung Semeru di Jawa Timur senantiasa kuat dan tabah menerima ujian. Ini fakta selengkapnya.
Artis film Morgan Oey dan Sheila Dara mendoakan para pengungsi korban bencana alam awan panas guguran Gunung Semeru di Jawa Timur senantiasa kuat dan tabah menerima ujian.
Pria mantan penyanyi di grup vokal SMASH itu mengaku sedih dengan peristiwa bencana alam Gunung Semeru.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Saya sempat melihat videonya, dan kita semua sedih terhadap peristiwa tersebut," terang Morgan di sela kunjungan dan promosi film "Teka Teki Tika" ke Kantor LKBN ANTARA Biro Jawa Timur di Surabaya, Sabtu (18/12).
Kondisi Terkini Pengungsi
©2021 REUTERS/Willy Kurniawan
Meningkatnya aktivitas vulkanik Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang pada Sabtu (4/12) mengakibatkan ribuan warga harus mengungsi.
Hingga kini, para pengungsi belum bisa kembali ke rumah masing-masing karena aktivitas gunung api tertinggi di Pulau Jawa itu belum sepenuhnya normal.
Bahkan, status gunung setinggi 3.676 meter di atas permukaan air laut (mdpl) tersebut naik dari Waspada level 2 menjadi Siaga level 3.
Harapan
©2021 AFP/Juni Kriswanto
Peralihan status vulkanik gunung berapi itu, kata Morgan, menjadi penanda bahwasanya bencana bisa datang kapan dan di mana saja.
"Tidak ada yang tahu awalnya, dan ini sudah terjadi. Semoga keluarga korban diberi ketabahan dan pengungsi diberi kesehatan," tutur aktor yang sudah membintangi banyak film layar lebar itu, dikutip dari Antara.
Senada, Sheila Dara berharap kondisi di Semeru dan di daerah lain kembali normal sehingga masyarakat bisa beraktivitas seperti sediakala.
"Semoga dalam waktu dekat ini segera pulih dan pemerintah terus bergerak membantu warga terdampak di sana," ujar aktris film yang juga penyanyi itu.
Selain pengungsi bencana awan panas guguran Gunung Semeru, Morgan Oey dan Sheila Dara juga memanjatkan doa serupa untuk korban bencana lain, seperti gempa bumi di Jember dan angin kencang di Madiun.