Daftar Nikah di Pamekasan Cukup Online, Tak Perlu Repot Daftar ke KUA
Kabar bahagia untuk warga Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur yang hendak melangsungkan pernikahan. Kini daftar nikah bisa dilakukan online dan tak perlu bolak-balik ke KUA.
Kabar bahagia untuk warga Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur yang hendak melangsungkan pernikahan. Jika biasanya calon pengantin harus bolak-balik ke Kantor Urusan Agama (KUA) untuk mengurus berbagai dokumen pernikahan, kini hal itu tidak lagi berlaku di Pamekasan.
“Calon pengantin di Pamekasan tidak perlu repot datang ke KUA karena sudah ada aplikasi baru yang membuka pelayanan pendaftaran nikah secara online,” tulis akun Instagram @infomdr, Kamis (30/3/2023).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Pamekasan, Ilyasak menuturkan, layanan daftar nikah online ini merupakan langkah yang ditempuh Kemenag agar sesuai dengan tuntutan era digital.
Mudah dan Praktis
©Shutterstock
Ilyasak menjelaskan, warga yang hendak menikah cukup menyiapkan seluruh berkas persyaratan pernikahan. Selanjutnya, dokumen-dokumen tersebut diunggah ke laman resmi Sistem Informasi Manajemen Nikah milik Kemenag melalui akun pribadi yang sudah dibuat sebelumnya.
“Jadi calon mempelai tidak perlu lagi datang ke KUA. Sehingga bagi calon pengantin dari jauh, mendaftar nikah via online lebih mudah dan praktis,” jelas Ilyasak, Rabu (29/3/2023).
Setelah pendaftaran online berhasil, calon pengantin akan mendapatkan QR Code untuk mengunduh Kartu Nikah Digital.
Tetap Perlu ke KUA
Meski sudah mengurus pendaftaran nikah secara online, calon pengantin tetap harus ke KUA setempat untuk melakukan langkah selanjutnya.
Usai melakukan pendaftaran nikah secara online, calon pengantin harus datang ke KUA untuk melakukan pemeriksaan nikah dan membawa berkas yang diperlukan paling lambat 15 hari kerja sesuai dengan PMA No. 20 Tahun 2019 Tentang Pencatatan Pernikahan.
“Jika sampai 15 hari kerja masyarakat tidak juga datang ke KUA yang dituju, maka berkas pendaftaran online akan hangus dan harus mendaftar dari awal kembali,” demikian keterangan pada laman simkah4.kemenag.go.id.