Intip Pembuatan Sirop Pokak, Cara Emak-emak Probolinggo Berdaya Ekonomi Saat Pandemi
Emak-emak di Probolinggo, Jawa Timur memiliki cara khusus menambah pendapatan di tengah situasi sulit pandemi. Mereka mengolah bahan sederhana menjadi sesuatu yang memiliki nilai jual.
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur menggelar pelatihan membuat sirop pokak pada Selasa (7/9/2021). Pemberian pelatihan dilakukan di ruang pertemuan DWP Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Probolinggo dan diikuti secara daring oleh para peserta.
Ketua DWP Kabupaten Probolinggo Sudjilawati Soeparwiyono menuturkan, pelatihan membuat sirop pokak diharapkan dapat mendorong pemberdayaan masyarakat serta berkontribusi pada perkembangan ekonomi produktif selama pandemi.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Program seperti itu difokuskan pada pengembangan ekonomi produktif dan pemberdayaan masyarakat, sehingga dengan harapan hasil sirup pokak dengan bahan yang sederhana bisa menjadi salah satu ikon dari Pemkab Probolinggo," ujarnya, dikutip dari Antara.
Tumbuhkan Kreativitas
©2020 Merdeka.com/oleholehprobolinggo.blogspot.com
Pelatihan tersebut diikuti secara daring oleh 64 peserta terdiri dari DWP Badan/Dinas/Bagian dan Kecamatan se-Kabupaten Probolinggo.
"Program kerja bidang ekonomi DWP Kabupaten Probolinggo itu bertujuan untuk menumbuhkan kreativitas ibu-ibu dalam pengolahan bahan yang sederhana sehingga dapat meningkatkan ekonomi keluarga dan anggota DWP Kabupaten Probolinggo," ungkap Sudjilawati.
Pembangunan Ekonomi
Pelatihan pembuatan sirop pokak tersebut menghadirkan narasumber pemilik UD Sumber Rejeki, Indri.
Perempuan asal Desa Kerpangan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo itu mengatakan, pembangunan ekonomi menuju era industri kreatif dan inovatif untuk skala kecil dan menengah menjadi tuntutan masyarakat yang tidak dapat ditawar lagi.
"Dengan hal tersebut Pemkab Probolinggo mengapresiasi serta mendukung semua kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Apalagi dalam hal itu peningkatan ekonomi di kalangan keluarga," terangnya.
Melalui pelatihan tersebut, para peserta diharapkan dapat menambah pendapatan ekonomi keluarga. Selain itu, juga mendongkrak pengembangan usaha kecil menengah dan industri mikro (industri rumah tangga) menjadi usaha mandiri serta dapat menciptakan lapangan pekerjaan.