Merdeka.com Sabet Juara 2 Kasau Award 2024 Kategori 'Isu Strategis'
TNI Angkatan Udara (AU) telah mengumumkan para pemenang dari juara KASAU Award 2024
TNI Angkatan Udara (AU) telah mengumumkan para pemenang dari juara KASAU Award 2024
-
Apa yang akan di miliki TNI AU dalam waktu dekat? Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Mohammad Tonny Harjono menyebutkan TNI AU segera memiliki pesawat nirawak baru yang akan melengkapi alat utama sistem senjata (alutsista) nasional.
-
Bagaimana kemampuan TNI AU saat itu dibandingkan dengan negara tetangga? “Negara-negara tetangga pada tahun 1962, belum memiliki pesawat tempur supersonik seperti MiG-21,” tulis Marsekal Muda (Pur) Wisnu Djajengminardo.Hal itu dimuat dalam biografinya Kesaksian Kelana Angkasa yang diterbitkan Angkasa Bandung.
-
Apa yang nyaris digunakan oleh TNI AU sebagai pesawat tempur? Jet tempur terbaru itu nyaris memperkuat TNI AU. Batal di saat-saat terakhir.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Kapan Sesko TNI AU resmi didirikan? Seskoau resmi didirikan pada tanggal 1 Agustus 1963.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
Merdeka.com Sabet Juara 2 Kasau Award 2024 Kategori 'Isu Strategis'
TNI Angkatan Udara (AU) telah mengumumkan para pemenang dari juara KASAU Award 2024. Penghargaan diberikan kepada para jurnalis sebagai bentuk apresiasi terhadap karya jurnalistik yang telah berkontribusi untuk kemajuan TNI AU.
Pemberian penghargaan dipimpin langsung Wakil Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Madya TNI Andyawan Martono di Gedung Ardhya Loka Garini, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (10/7).
"Rekan-rekan sekalian terima kasih atas kehadirannya pada pagi hari ini kita sudah melihat memberikan apresiasi kepada rekan rekan jurnalis yang berkontribusi untuk memberikan informasi kepada publik khususnya untuk TNI AU,” kata Andyawan kepada awak media.
- Sukses Wujudkan Kemandirian Pangan, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Raih Merdeka Awards 2024
- Enam Perusahaan Sabet Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Program CSR Terbaik, Ini Daftarnya
- Ini Dia Daftar Pemenang Merdeka Awards 2024 Kategori Inovasi Untuk Negeri
- Daftar Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Kolaborasi Berbasis Teknologi
Dengan adanya KASAU Award ini, Andyawan berharap karya jurnalistik bisa terus saling bersinergi menyampaikan informasi positif demi kemajuan TNI AU kedepannya.
"Saya juga tetap minta bantuan rekan rekan jurnalis sekalian untuk terus dapat memberikan informasi yang positif khususnya apa yang telah kita lakukan yang kita mempunyai saat ini,” tuturnya.
"Ini tujuan untuk bangsa dan negara kita menuju TNI AU yang ampuh sehingga kita bisa melaksanakan tugas tugas kita dengan baik,” tambah dia.
Dari Lima kategori yang dilombakan di antaranya Isu Strategis Untuk Media Cetak dan Online, Isu Humanis untuk Media Cetak dan Online, Berita Media Elektronik Televisi, Feature/Program TV Media Elektronik Televisi, dan Foto Jurnalis Media Cetak dan Online.
Jurnalis Merdeka.com, Bachtiarudin Alam berhasil menyabet juara 2 KASAU Award 2024 untuk kategori isu strategis artikel media cetak atau online dengan judul;
"Sudah Cukupkah Alutsista ‘Sayap Pelindung Tanah Air’ Menjaga Langit Indonesia?"
Pemilihan semua pemenang karya jurnalistik, berdasarkan hasil penilain
Dewan Juri yang terlibat terdiri dari Pakar Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Gun Gun Heryanto, Ketua KPI Pusat Ubaidillah.
Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu, Deputy General Manager News Digital Kompas Alex Wibisono, Wartawan Senior Kompas Edna Caroline, dan Jurnalis foto independen Mas Agung Wilis Yudha Baskoro.