Dampak PPKM Darurat, BSI Prediksi Penyaluran Pembiayaan Turun di Semester II-2021
Dia memperkirakan pertumbuhan penyaluran pembiayaan akan menjadi single digit, turun dari capaian semester I-2021 yang mampu tumbuh 11,73 persen.
Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di awal kuartal II-2021 membuat proyeksi pertumbuhan ekonomi tak seoptimis sebelumnya. Lonjakan kasus Covid-19 ini turut membuat sektor perbankan ikut pesimis setelah baru saja menunjukkan perbaikan pada April-Mei lalu.
Direktur Finance & Strategy, Bank Syariah Indonesia, Ade Cahyo Nugroho menilai pertumbuhan kredit BSI akan kembali menurun. Dia memperkirakan pertumbuhan penyaluran pembiayaan akan menjadi single digit, turun dari capaian semester I-2021 yang mampu tumbuh 11,73 persen.
-
Apa yang diraih oleh Bank Syariah Indonesia? BSI mendapatkan penghargaan sebagai The Indonesia Customer Experience of The Year – Banking Award dalam ajang Asian Experience Awards 2023.
-
Apa yang diklaim sebagai informasi palsu yang beredar tentang Bank Syariah Indonesia? Beredar sebuah surat berisi pengumuman diklaim berasal Bank Syariah Indonesia (BSI) yang mengubah tarif transfer antarbank dari menjadi Rp150.000 per bulan.
-
Bagaimana OJK mendorong pengembangan perbankan syariah? Berbagai kebijakan dikeluarkan OJK untuk mendorong pengembangan perbankan syariah bersama stakeholders terkait beberapa inisiatif seperti: Mulai dari perbaikan struktur industri perbankan syariah yang dilakukan melalui konsolidasi maupun spin-off unit usaha syariah (UUS). Lalu penguatan karakteristik perbankan syariah yang dapat lebih menonjolkan inovasi model bisnis yang lebih rasional, serta pendekatan kepada nasabah yang lebih humanis; Pengembangan produk yang unik dan menonjolkan kekhasan bank Syariah, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat untuk meningkatkan competitiveness perbankan syariah. Lalu, peningkatan peran bank syariah sebagai katalisator ekosistem ekonomi syariah agar segala aktivitas ekonomi syariah, termasuk industri halal agar dapat dilayani dengan optimal oleh perbankan syariah; dan Kelima, peningkatan peran bank syariah pada dampak sosial melalui optimalisasi instrumen keuangan sosial Islam untuk meningkatkan social value bank syariah.
-
Apa saja fungsi utama bank pemerintah di Indonesia? Bank pemerintah memiliki sejumlah fungsi penting dalam mengelola keuangan negara dan menyelenggarakan sistem keuangan. Berikut adalah beberapa fungsi utama bank pemerintah: 1. Manajemen Keuangan Publik Bank pemerintah bertanggung jawab untuk mengelola keuangan publik, termasuk penerimaan dan pengeluaran negara. Mereka memproses transaksi keuangan pemerintah, mengelola anggaran, dan memastikan keseimbangan keuangan yang sehat. 2. Penyediaan Layanan Perbankan untuk Pemerintah Bank pemerintah menyediakan layanan perbankan khusus untuk pemerintah. Ini termasuk penempatan dana pemerintah, pembiayaan proyek-proyek pembangunan, dan pelaksanaan transaksi keuangan pemerintah secara efisien. 3. Pelaksanaan Kebijakan Moneter Bank pemerintah seringkali menjadi pelaksana kebijakan moneter yang ditetapkan oleh bank sentral. Mereka dapat berpartisipasi dalam pengaturan suku bunga, kontrol uang beredar, dan kebijakan lainnya untuk mencapai tujuan stabilitas ekonomi. 4. Pembiayaan Pembangunan. Salah satu peran kunci bank pemerintah adalah memberikan pembiayaan untuk proyek-proyek pembangunan nasional. Mereka dapat memberikan pinjaman jangka panjang untuk mendukung sektor-sektor strategis seperti infrastruktur, energi, dan industri. 5. Dukungan terhadap Sektor-sektor Kunci. Bank pemerintah dapat memberikan dukungan finansial khusus untuk sektor-sektor yang dianggap strategis bagi pertumbuhan ekonomi. Hal ini dapat mencakup sektor pertanian, pendidikan, dan kesehatan. 6. Penyelenggaraan Program Pemerintah. Bank pemerintah dapat menjadi penyelenggara program-program pemerintah, seperti program bantuan sosial atau program kredit bagi sektor-sektor tertentu. 7. Pengelolaan Risiko Keuangan. Dalam kapasitasnya sebagai lembaga keuangan yang besar, bank pemerintah juga berperan dalam mengelola risiko keuangan. Hal ini mencakup pemantauan dan penilaian risiko, serta penerapan strategi untuk mengurangi dampak risiko keuangan yang mungkin timbul. 8. Mendukung Kestabilan Sistem Keuangan. Bank pemerintah dapat berkontribusi dalam menjaga stabilitas sistem keuangan nasional. Mereka memiliki peran penting dalam menangani krisis keuangan dan memberikan dukungan finansial guna mencegah dampak yang lebih besar pada perekonomian.
-
Apa yang ingin dicapai OJK dari pengembangan perbankan syariah? Bank syariah saat ini sedang kita coba arahkan untuk memberikan alternatif produkproduk perbankan syariah yang bukan merupakan bayangan dari produk-produk yang sudah ada di perbankan konvensional,” kata Dian.
-
Kenapa OJK terus berupaya mengembangkan industri perbankan syariah? OJK terus berupaya mengembangkan industri perbankan syariah dengan memanfaatkan keunikan dan kekhasannya yang memiliki keunggulan dibanding produk bank konvensional. Keunggulan itu perlu dimaksimalkan agar perbankan syariah dapat memberikan dampak positif pada masyarakat dan perekonomian nasional.
"Memang di semester dua ini kita berhati-hati karena kita kehilangan Juli-Agustus. Jadi kita proyeksikan tumbuhnya bisa 1 digit untuk pembiayaan," kata Cahyo dalam konferensi pers, Jakarta, Jumat (30/7).
Dalam kondisi ini pun pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) diperkirakan akan tetap tumbuh double digit. Sebab pada semester I-2021 pertumbuhan DPK BSI mencapai 16,03 persen.
Meski begitu, dia memperkirakan hingga penghujung tahun BSI akan mencatatkan pendapatan hingga Rp3 triliun. Target ini sesuai dengan proyeksi perusahaan yang telah ditetapkan awal tahun 2021.
"Profit ini kita masih bisa dapat Rp2,9 triliun sampai Rp3 triliun, ini masih bisa dan on the track," kata dia.
Cahyo yakin target tersebut masih bisa dikejar di tengah penyaluran pembiayaan yang terhambat. Sebab strategi yang dilakukan dengan melakukan efisiensi operasional. Apalagi saat ini banyak layanan BSI yang tidak perlu tatap muka.
Selain itu, pencadangan tahun ini pun tidak akan terlalu banyak. Sebab tahun lalu perusahaan telah banyak melakukan pencadangan. "Tahun lalu kita sudah mencadangkan sangat besar, jadi cadangan kita sekarang tidak terlalu tinggi," kata dia.
(mdk/idr)