Saat Pandemi, Penurunan Suku Bunga Bank Tak Berpengaruh Besar pada Peningkatan Kredit
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso mengatakan, pertumbuhan kredit perbankan sempat melambat di bulan April 2021 sebesar -0,26 persen (mtm) atau -2,28 persen (yoy). Namun mulai membaik di Mei 2021 menjadi 0,59 persen (mtm) atau -1,28 persen (yoy).
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso mengatakan, pertumbuhan kredit perbankan sempat melambat di bulan April 2021 sebesar -0,26 persen (mtm) atau -2,28 persen (yoy). Namun mulai membaik di Mei 2021 menjadi 0,59 persen (mtm) atau -1,28 persen (yoy).
Wimboh mengatakan kontraksi kredit tersebut terjadi pada saat suku bunga kredit perbankan telah menunjukkan tren penurunan. Pada kondisi normal, tingkat suku bunga berpengaruh cukup signifikan mendorong permintaan kredit.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Bagaimana virus Oropouche menyebar ke manusia? Virus Oropouche terutama ditularkan oleh gigitan nyamuk, terutama spesies Culicoides paraensis. Nyamuk ini sering ditemukan di daerah tropis dan subtropis.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Namun, pada kondisi pandemi, permintaan kredit menjadi inelastis, dan perubahan suku bunga kredit tidak berpengaruh besar terhadap permintaan kredit.
"Pertumbuhan kredit bergantung pada pemulihan confidence pelaku usaha dan normalisasi aktivitas sosial ekonomi masyarakat," kata dia di Jakarta, Selasa (6/7).
Hal ini bermuara pada keberhasilan penanganan pandemi melalui akselerasi vaksinasi dan kedisiplinan mematuhi protokol kesehatan.
Di sisi lain, risiko kredit juga masih terjaga di bawah threshold. Kredit restrukturisasi Covid-19 terus melandai.
Per Mei 2021, total kredit restrukturisasi Covid-19 mencapai Rp 781,9 triliun atau 14,17 persen dari total kredit. Restrukturisasi ini diberikan kepada 5,12 juta debitur di perbankan dan Rp 203,1 triliun di Perusahaan Pembiayaan pada 5,12 juta kontrak.
Selanjutnya
Wimboh menambahkan kondisi pasar keuangan mulai melambat sejak pertengahan Maret hingga Mei 2021. Kemudian pada Juni Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menguat. Pada Juni 2021, terdapat transaksi net buy sebesar Rp 24,7 triliun.
"IHSG per 2 Juli 2021 ditutup di level 6.023,01, menguat 0,63 persen (mtd) atau naik 0,73 persen (ytd)," kata Wimboh.
Penghimpunan dana di pasar modal per 29 Juni 2021, mencapai Rp 67,8 triliun. Bersumber dari 68 Penawaran Umum, khususnya bersumber dari sektor keuangan.
Jumlah investor di pasar modal terus naik menjadi 5,37 juta atau 96 persen (yoy). Didominasi investor ritel dan masih didominasi oleh investor milenial.
Semetara itu, Industri Keuangan Non Bank (IKNB) masih mencatat perlambatan pertumbuhan intermediasi. Ini terjadi karena piutang Perusahaan Pembiayaan masih melambat dan pertumbuhan premi asuransi mulai termoderasi.
(mdk/bim)