1,5 Juta surat suara Pilgub Sumut tiba di Medan
1,5 Juta surat suara Pilgub Sumut tiba di Medan. Total surat suara yang akan digunakan di Kota Medan ini berjumlah 1.559.789 lembar. Logistik Pilgub Sumut ini dikirim dari percetakan di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.
Surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur telah tiba di Medan. Logistik yang tiba khusus untuk pencoblosan di Kota Medan pada 27 Juni mendatang.
Total surat suara yang akan digunakan di Kota Medan ini berjumlah 1.559.789 lembar. Logistik Pilgub Sumut ini dikirim dari percetakan di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Dimanakah letak Pulau Sumba yang menjadi jawaban dari tebak-tebakan 'kuda, berjenggot, luas, serba ada'? Ya, jawaban dari petunjuk kuda, berjenggot, luas, serba ada ini mengarah ke Pulau Sumba.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kapan Suku Rejang tiba di pesisir barat Sumatera? Mereka diduga berlayar melintasi lautan dan menepi di pesisir barat Sumatera pada abad ke-2.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
"Kita telah menerima dari percetakan di Cikarang sebanyak DPT (Daftar Pemilih Tetap) ditambah 2,5 persen. DPT Kota Medan 1.520.301, jadi yang kita terima 1.559.789 lembar surat suara untuk KPU Kota Medan," kata Yenni Chairiah Rambe, Komisioner KPU Medan, Senin (4/6).
Logistik Pilkada itu dikirim melalui jalur darat. Truk yang mengangkutnya berangkat dari Cikarang, Rabu (30/5).
Yeni memaparkan, truk itu tak hanya membawa 780 kotak surat suara untuk Kota Medan. Kendaraan yang diberi stiker segel KPU itu juga mengangkut 88 kotak surat suara Pilgub Sumut untuk Kota Binjai.
"Yang kita terima 779 kotak berisi 2.000 lembar surat suara ditambah 1 kotak berisi 1.780 lembar surat," sambung Yenni.
Di antara logistik itu terdapat 1 kotak yang diperuntukkan bagi pemungutan suara ulang. Isinya 2.000 lembar surat suara.
Tidak ada kendala berarti dalam pengiriman surat suara itu. Hanya ban truk sempat kempes sebelum sampai ke gudang yang ada di bekas terminal kargo eks Bandara Polonia.
Surat suara Pilgub Sumut untuk Kota Medan itu selanjutnya akan disortir dan dilipat. "Semua sudah kita siapkan, termasuk tenaga untuk melipat. Kita juga pasang 8 CCTV di sini. Insya Allah kita laksanakan lusa 6 Juni 2016," sebut Yenni.
Pilgub Sumut hanya diikuti 2 pasang calon, yaitu Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah dan Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus. Mereka akan memperebutkan suara 9 juta lebih warga yang terdata pada DPT di 33 kabupaten/kota di Sumut.
Baca juga:
Aktivis di Medan protes batang pohon dipasang alat peraga kampanye
PDIP: Rakyat Sumut yang terbuka ingin pemimpin berpengalaman
Buat sejumlah larangan pada cagub-cawagub selama Ramadan, Bawaslu Sumut didemo
Edy tak tahu stunting, Sihar tak lugas jawab wacana Provinsi Nias
Edy-Musa manfaatkan potensi ekonomi, Djarot-Sihar siapkan kartu sakti
Demokrat dukung Edy-Musa, SBY turun langsung kampanye di Sumut