450 Pedagang korban kebakaran KING'S segera direlokasi
Menurut Ridwan Kamil, parkiran KING'S cukup representatif digunakan untuk berdagang.
Sekitar 450 pengisi tenant di pusat perbelanjaan KING'S Alun-alun Bandung segera direlokasi. Parkiran KING'S yang tepat berada di sebrang lokasi kebakaran akan digunakan pedagang untuk relokasi sementara. Sekitar 7 dari 12 lantai akan digunakan untuk pedagang.
KING'S sendiri pada 22 Juni lalu dilalap si jago merah yang menghanguskan bangunan enam lantai tersebut. "Sekitar 450 pedagang di KING'S plus ratusan PKL yang ada di Jalan Kepatihan akan segera di relokasi. Paling telat pertengahan minggu depan," kata Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, Jumat (4/7).
Menurut pria yang akrab disapa Emil itu, parkiran KING'S cukup representatif digunakan untuk berdagang. Selain sifatnya hanya sementara, tempat ini juga masih berada di pusat jantung ekonomi Kota Bandung.
"Setelah dikomunikasikan (dengan pihak KING'S)akhirnya bersedia. Karena parkiran King's ini tidak terlalu penuh, jadi 7 lantai akan digunakan pedagang," terangnya.
Adapun KING'S sendiri yang masih dalam penyelidikan Puslabfor Mabes Polri nantinya akan kembali dibangun pusat perbelanjaan modern. Dengan syarat, nantinya kata dia, bahwa KING'S harus memiliki sistem pengamanan kebakaran yang layak.
"Kan ini kebakaran sudah kali kedua, dulu tahun 89, dan ini kembali terulang makannya standar pengamanan harus benar-benar ditingkatkan," terang Emil.