5 Pesan Tegas Panglima TNI ke 350 Perwira Prajurit Karir, Soal Kode Etik Paling Ditekankan
Dalam sambutannya, Panglima TNI menekankan agar para prajurit perwira yang baru lulus untuk mengukir prestasi
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memimpin jalannya upacara Prasetya Perwira TNI. Sebagak 350 prajurit perwira Tahun Ajaran 2024 yang telah menyelesaikan pendidikannya hadir.
- Panglima TNI Mutasi 256 Perwira Tinggi, Meutya Hafid Yakin Tak Terkait Pilkada 2024
- TNI Ungkap Peran 13 Prajurit Tersangka Penganiayaan Anggota KKB di Papua
- TNI Belum Terima Laporan Prajurit Melanggar Netralitas Selama Pemilu
- Penampilan Kece Mantan Panglima TNI, Kenakan Jaket Kulit Hitam Hadiri Undangan Senior di AU
Dalam sambutannya, Panglima TNI menekankan agar para prajurit perwira yang baru lulus untuk mengukir prestasi.
"Para perwira remaja sekalian, nantinya akan bertugas di satuan-satuan TNI sesuai dengan kompetensi dan spesialisasi masing-masing. Gunakan kesempatan ini untuk mengukir prestasi dan dedikasi setinggi-tingginya," ujar Panglima dalam sambutan upacara di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (22/7).
Tak lupa, Panglima TNI menegaskan agar para prajurit menjawab tantangan dan perubahan situasi.
"Serta menjadi teladan bagi anggota. Oleh karena itu teruslah belajar dan berlatih," kata Panglima TNI.
Selain itu, Panglima TNI juga meninggalkan 5 pesan yang harus dipedomani para perwira prajurit kelak, Yakni:
- Pedomani, hayati dan amalkan nilai-nila Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara
- Selalu tanamkan sebagai perwira yang semangat dan tanggap tanggon dan trengginas untuk menunjang keberhasian tugas sehari-hari
- Pegang teguh kode etik perwira, bukti budi bakti wirautama dimanapun kalian berada dan bertugas
- Manfaatkan kecanggihan teknologi untuk menunjang tugas yang kalian emban karena institusi TNI menuntun SDM yang unggul dan berkualitas
- Jadilah generasi muda TNI yang dapat diandalkan serta menjadi TNI yang Prima, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif