5 'Tuhan' Bakal Mencoblos di Pilkada Jember 2020
Sebanyak lima Tuhan dipastikan memiliki hak pilih dalam Pilkada Jember yang akan dihelat pada 9 Desember 2020 mendatang, bersamaan dengan daerah lain. Namun bukan Tuhan yang sebenarnya. Sebab, mereka adalah lima warga ber-KTP Jember yang memiliki nama unik, yakni 'Tuhan'.
Sebanyak lima Tuhan dipastikan memiliki hak pilih dalam Pilkada Jember yang akan dihelat pada 9 Desember 2020 mendatang, bersamaan dengan daerah lain. Namun bukan Tuhan yang sebenarnya. Sebab, mereka adalah lima warga ber-KTP Jember yang memiliki nama unik, yakni 'Tuhan'.
Kabar itu dibenarkan oleh komisioner bidang data dan informasi KPU Jember, Ahmad Hanafi. "Kelima warga dengan nama Tuhan itu masuk dalam DPT, tersebar di lima kecamatan yang ada di Jember," ujar Hanafi saat ditemui di kantor KPU Jember, Senin (19/10).
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
Jumlah lima 'Tuhan' di Jember ini berkurang dari Pemilu sebelumnya. Pada Pilpres 2019 lalu, terdapat enam warga Jember bernama Tuhan yang punya hak pilih. Satu warga bernama Tuhan yang berasal dari Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang telah meninggal dunia.
Berdasarkan data Daftar Pemilih Tetap (DPT) KPU Jember, lima 'Tuhan' itu tersebar di lima kecamatan. Yakni Arjasa, Balung, Patrang, Kencong dan Sumberbaru. Hal itu berdasarkan pembaruan akhir yang ditetapkan dalam Rapat Pleno KPU Jember dengan agenda rekapitulasi DPT pada pada 15 Oktober 2020 lalu.
"Tuhan yang di Kecamatan Balung akan mencoblos di TPS 015, Tuhan di Kecamatan Kencong di TPS 048, Tuhan di Kecamatan Arjasa di TPS 008, Tuhan di Sumber baru akan memilih di TPS 013, dan Tuhan terakhir dari di Kecamatan Patrang akan memilih di TPS 007," jelas mantan jurnalis televisi swasta ini.
Berdasarkan rapat pleno yang sama, DPT Pilkada Jember tahun ini sebanyak 1.825.386 orang. Jumlah ini menurun dibandingkan DPT Pilkada 2015 lalu yakni 1.892.435 pemilih. Sedangkan jumlah TPS yang akan didirikan sebanyak 4752 TPS yang tersebar di 31 kecamatan di Kabupaten Jember. Jumlah ini lebih banyak dari Pilkada 2015 lalu sebanyak 4347 TPS.
Bertambahnya TPS ini akibat pengurangan kapasitas TPS karena pandemi Covid-19. Jika pada Pilkada 5 tahun lalu jumlah kapasitas per TPS 800 orang, saat ini akan dibatasi maksimal hanya 500 orang.
"Karena pandemi Covid-19 jumlahnya dikurangi maksimal hanya 500 orang saja," pungkas Hanafi.
Baca juga:
Bawaslu Sebut Kesadaran Warga Awasi Pelanggaran Pilkada Jember Masih Rendah
Pemkab Jember Mulai Tertibkan Foto Petahana Bupati Faida di Fasilitas Negara
Beredar Isu Plt Bupati Jember Diteror Loyalis Bupati Faida
Bupati Faida Cuti, Tensi Hubungan Politik Pemkab-DPRD Jember Mulai Mencair
Pilkada Jember: Faida-Vian Nomor 1, Hendy-Firjaun Nomor 2, Salam-Ifan Nomor 3
KPU Tetapkan Tiga Paslon Bertarung di Pilkada Jember