818 ABK Kapal Nieuw Amsterdam dan Carnival Splendor Masih Tunggu Hasil Swab
Swab diambil sebanyak 818 orang dari ABK Kapal MS Nieuw Amsterdam, dan MS Carnival Splendor.
Asops Kogabwilhan I Brigjen TNI Suhardi mengatakan, hingga kini belum ada hasil swab dari ratusan Anak Buah Kapal (ABK) Warga Negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari dua buah Kapal MS Nieuw Amsterdam dan MS Carnival Splendor Ke Dermaga JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Sebab, swab baru diambil Minggu (31/5) kemarin.
"Masih menunggu hasil swab yang telah dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 31 Mei," katanya dalam siaran pers yang diterima, Senin (1/6).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
Swab diambil sebanyak 818 orang dari ABK Kapal MS Nieuw Amsterdam, dan MS Carnival Splendor.
"ABK MS Nieuw Amsterdam sebanyak 418 orang terdiri 386 pria dan 32 wanita. ABK MS Carnival Splendor sebanyak 400 orang terdiri 365 pria dan 35 wanita," katanya.
Sebelumnya, ratusan Anak Buah Kapal (ABK) Warga Negara Indonesia (WNI) dievakuasi dari dua buah Kapal MS Nieuw Amsterdam dan MS Carnival Splendor Ke Dermaga JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Hal ini disampaikan oleh Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian.
"Kegiatan pada hari Jumat tanggal 29 Mei 2020 pukul 08.30 sampai dengan 16.15 WIB, telah dilaksanakan evakuasi terhadap WNI ABK MS Nieuw Amsterdam dan MS Carnival Splendor di dermaga JICT 2 dengan aman dan lancar," katanya dalam siaran pers yang diterima, Jumat (29/5).
Baca juga:
Wagub Tjokorda Oka: APD dan Alat Tes Covid-19 di Bali Masih Cukup
Begini Cara Wuhan Tes Massal Covid-19 kepada 11 Juta Warga dalam Dua Pekan
Pemerintah Aceh Gratiskan Rapid Test dan PCR untuk Warganya
Petugas Gelar Swab Tes di Pasar Perumnas Klender
RSUD Arifin Achmad Riau Patok Harga Tes Swab Covid-19 Rp1,7 Juta
Pemerintah Sudah Periksa 289.906 Spesimen Terkait Covid-19