Ada Obligor Tak Akui Punya Utang, Satgas BLBI akan Tempuh Jalur Hukum
Mahfud mengapresiasi para obligor dan debitur yang telah merespons serta datang memenuhi panggilan Satgas
Ketua Pengarah Satgas Penanganan Hak Tagih Negara Dana BLBI Mahfud MD akan menempuh jalur hukum kepada sejumlah obligor. Langkah tersebut akan dilakukan seiring dengan adanya dari mereka yang tidak mengakui memiliki hutang pada negara.
"Yang ngakunya tidak punya utang tapi punya hutang karena kita punya bukti nanti kita tempuh pakai jalur hukum, banyaklah yang bisa dilakukan ada Jaksa Agung, Polri," ungkapnya di kantor Kemenko Polhukam, Rabu(27/10).
-
Mengapa Mahfud MD dikabarkan mundur dari Menko Polhukam? Dia menilai, mundurnya Mahfud dari kabinet lantaran ingin fokus berkampanye dan mengikuti kontestasi di Pilpres 2024.
-
Dimana konsentrasi dokter spesialis di Indonesia? Dia mengatakan 59 persen dokter spesialis terkonsentrasi di Pulau Jawa. "Rata-rata semuanya dokter spesialis pada di Jawa dan di kota. 59 persen dokter spesialis itu terkonsentrasi di Pulau Jawa, 59 persen," ujarnya.
-
Kenapa dr. Soebandi gugur? Mengutip situs Begandring, dokter tentara sekaligus wakil komandan Divisi Damarwulan ini gugur ditembak tentara Belanda dalam sebuah penyergapan di Desa Karang Kedawung, Jember pada 8 Februari 1949.
-
Kenapa Kepala BP2MI bertemu Menkopolhukam? Pertemuan berlangsung di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (5/3). Kepala Badan Perlindungan Pekerjaan Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menemui Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Hadi Tjahyanto di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (5/3/). Benny bercerita, pertemuan itu dalam rangka mengantisipasi maraknya kejahatan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), khususnya bermodus Pekerja Migran Indonesia (PMI). Untuk itu, perlu adanya kerja sama antar lembaga dengan kementerian.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Kapan dokter Soebandi gugur? Mengutip situs Begandring, dokter tentara sekaligus wakil komandan Divisi Damarwulan ini gugur ditembak tentara Belanda dalam sebuah penyergapan di Desa Karang Kedawung, Jember pada 8 Februari 1949.
Mahfud mengapresiasi para obligor dan debitur yang telah merespons serta datang memenuhi panggilan Satgas. Dia menjelaskan ada beberapa dari mereka yang bersedia untuk membayar.
"Beberapa diantaranya menyatakan kesediaan untuk membayar. Dan saat ini tengah menyiapkan proposal pembayaran yang akan disampaikan ke Satgas," ungkapnya.
Pada tahap pertama ini, obligor dan debitur yang telah dipanggil oleh Satgas BLBI berjumlah 19. Kemudian terdapat 8 obligor yang dipanggil dengan rincian 6 diantaranya memenuhi panggilan, termasuk yang diwakili oleh kuasanya.
Sedangkan 2 obligor lainnya tidak memenuhi panggilan. Dari 6 yang memenuhi panggilan Satgas, sebagian obligor mengakui sebagian jumlah utangnya, dan lainnya menolak mengakui. Mereka juga tidak memiliki rencana pembayaran.
Adapun debitur yang sudah dipanggil sebanyak 14. Mereka hadirmemenuhi panggilan Satgas BLBI. Sebagian debitur mengakui dan menerima jumlah utangnya serta memiliki rencana pembayaran. Tetapi diantara mereka tidak mengakui jumlah utangnya. Sementara itu sebagian lainnya menolak mengakui dan tidak memiliki rencana pembayaran.
Baca juga:
Pemerintah Kantongi Utang Debitur dan Obligor BLBI Rp110,7 Miliar
Satgas BLBI Setor Duit ke Kas Negara Sebesar Rp2,4 M dan USD7,6 Juta
Digugat Besan Setya Novanto ke Pengadilan Negeri, Ini Tanggapan Satgas BLBI
Dipanggil Satgas, Obligor BLBI Suyanto Gondokusumo Ngaku Hilang Ingatan
Satgas Blokir Aset Jaminan Obligor BLBI agar Tak Berpindah Tangan