Agus klaim mampu bangun lahan hijau Jakarta 15 persen dalam 5 tahun
Anak sulung Susilo Bambang Yudhoyono ini menuturkan ruang terbuka hijau tersebut mampu menjadi tempat melepas rasa stres.
Moderator debat kandidat calon gubernur dan wakil gubernur, Eko Prasojo menuturkan Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) mewajibkan 25 persegi lahan hijau per penduduk. Eko bertanya kepada calon gubernur nomor satu, Agus Yudhoyono cara meningkatkan lahan terbuka hijau di Jakarta.
"Kami akan mengembangkan ruang terbuka hijau sebagai tempat berinteraksi bagi warga Jakarta. Tak usah muluk-muluk, kami menargetkan 15 persen dari total lahan dalam lima tahun," ujar Agus di debat terbuka calon gubernur dan wakil gubernur DKI di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1).
Agus mengatakan, pihaknya akan membuat ruang terbuka hijau sebagai tempat berinteraksi warga yang humanis. Anak sulung Susilo Bambang Yudhoyono ini menuturkan ruang terbuka hijau tersebut mampu menjadi tempat melepas rasa stres.
"Para warga yang bekerja sudah stres, di lahan terbuka hijau ini akan muncul rasa bahagia. Ini semangat dan komitmen kami," tutup dia.