Ariyo Windutomo Dilantik Jadi Kasetpres Gantikan Heru Budi Pagi Ini
Pelantikan akan dilakukan di Gedung Krida Bakti, Jakarta, pukul 08.00 WIB.
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi, menyampaikan Mayjen TNI Ariyo Windutomo akan dilantik menjadi Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) menggantikan Heru Budi Hartono.
Hasan mengatakan, pelantikan akan dilakukan di Gedung Krida Bakti, Jakarta, pukul 08.00 WIB.
"Rencananya pagi ini dilantik. Kalau enggak salah jam 08.00 pagi ini di Gedung Krida Bakti," kata Hasan, saat dikonfirmasi, Jumat (29/11).
Hasan mengatakan, Ariyo bakal dilantik oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo.
"Dilantik oleh Mensesneg," jelas dia.
Heru Budi Jadi Staf Khusus Mensesneg
Sementara itu, Heru bakal diangkat sebagai Staf Khusus Mensesneg.
"Pak Heru akan jadi Staf Khusus Mensesneg," imbuh Hasan.
Diketahui, Ariyo Windutomo menjabat sebagai Kepala Satuan Pengawas (Kasatwas) Uniersitas Pertahanan (Unhan).