Benda mirip bom ditemukan di depan rumah kosong dekat SPBU
Lokasi penemuan benda yang diduga bom tersebut sangat dekat atau hanya sekitar 15 meter dari SPBU
Sebuah benda berwujud mirip sebuah paralon berwarna hijau panjang sekitar 40 meter ditemukan di depan rumah kosong Jalan Suradji Tirtonegoro no 201, Desa Gadingan Trunuh, Klaten, Jawa Tengah, Sabtu, (16/7). Benda tersebut diletakkan di pondasi tiang rumah.
Informasi yang dihimpun dari kepolisian menyebutkan, benda yang diduga bom tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang warga setempat bernama Diptiandaru Pramudita (13) sekitar pukul 14.00 WIB. Pelajar SMP Negeri 4 Sungkur Klaten tersebut kemudian melaporkan ke salah satu petugas Koramil Klaten Selatan bernama Sarjono dan diteruskan ke Polsek Kota Klaten.
Kapolres Klaten AKBP Faizal membenarkan temuan benda mirip bom tersebut.
Pihaknya juga sudah mengamankan TKP (tempat kejadian perkara). Selain itu pihaknya juga mencari dan meminta keterangan sejumlah saksi.
"Benar, ini sedang diselidiki oleh petugas Jibom di Polsek Klaten Kota. Nanti hasilnya kita kabari," ujar AKBP Faisal saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (16/7) petang.
Lokasi penemuan benda yang diduga bom tersebut sangat dekat atau hanya sekitar 15 meter dari SPBU Bendogantungan Klaten.