Beras Bulog kurang diminati masyarakat Sulawesi Utara
Warga terkesan enggan membeli maupun mengonsumsi beras milik Bulog karena dinilai kurang enak.
Seperti yang dialami beberapa daerah di Indonesia sejak sepekan terakhir ini, kenaikan harga beras juga terjadi di daerah Sulawesi Utara. Meski demikian, warga terkesan enggan membeli maupun mengonsumsi beras milik Badan Urusan Logistik (Bulog).
"Realisasi pelaksanaan operasi pasar di wilayah pasar-pasar di Manado khususnya dan Sulawesi Utara umumnya, (beras Bulog) kurang diminati masyarakat karena masyarakat cari beras yang lebih fresh dan beras yang lebih bagus," ujar Kepala Divre Bulog wilayah Sulawesi Utara dan Gorontalo, Yayan Suparyan, saat ditemui di kantornya, Selasa (24/2).
Dirinya menampik keluhan pedagang yang mengatakan beras milik lembaga pangan ini tak ditemui di pasaran, Yayan berkelit. "Tidak sama dengan di Jakarta pak. Kalau di kita tidak ada pedagang yang mengajukan permohonan untuk beras Bulog," ujar dia.
Namun, dikatakannya, pihaknya siap menyalurkan beras cadangan milik pemerintah kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan beras yang harganya semakin meroket. Ketersediaan stok masih cukup untuk lebih dari setengah tahun ke depan.
"Masyarakat tidak perlu khawatir, untuk wilayah Sulut dan Gorontalo kekuatan stok kita cukup untuk 7 bulan ke depan," jelas Yayan.
Baca juga:
Bos BI tak khawatir harga beras naik, Februari diprediksi deflasi
Harga beras naik, warga Manado meradang
DPR curigai aksi spekulan naikkan harga beras untuk buka keran impor
Kisruh meroketnya harga beras hingga seret nama Presiden Jokowi
Menteri Pertanian tuding distributor nakal bikin harga beras naik
Menko Sofyan: Spekulan akan rugi kalau simpan beras
-
Kenapa harga beras di Jawa Tengah naik? Kenaikan ini dinilai signifikan dengan kondisi kemarau panjang yang sedang melanda berbagai daerah di Jawa Tengah.
-
Mengapa harga beras di Jakarta naik? Harga beras kualitas premium mengalami kenaikan menjadi Rp16.700 per kilogram dari kemarin Rp16.570.
-
Kapan harga emas Antam naik? Harga emas Antam mengalami kenaikan sebesar Rp5.000 per gram pada Jumat (5/7/2024) pagi.
-
Kapan harga gula di Boyolali naik? Memasuki akhir November, harga sejumlah kebutuhan pokok melambung tinggi.
-
Kenapa harga sembako di Pasar Belakang Kodim Brebes naik? Kenaikan harga ini diduga karena tingginya permintaan menjelang Natal dan tahun baru.
-
Apa yang lebih murah dibanding beras? Harga singkong yang lebih murah Wartini menambahkan jika harga singkong jauh lebih murah dibanding harga beras berbagai jenis yang saat ini berada di atas Rp10 ribu per kilogramnya. Untuk dua buah singkong ukuran sedang, Wartini menjualnya seharga Rp7 ribu. Biasanya warga hanya mengonsumsi tidak sampai sekilo sehari.