Berkunjung ke Papua, Kasal Cek Kesiapan Lantamal X di PON XX
"Hal ini akan ditinjau kembali kesiapannya dengan kunjungan saya ini, di mana jika belum ada maka akan didorong sehingga Lantamal X dapat mendukung sepenuhnya," katanya lagi.
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono melakukan pengecekan kesiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Ini merupakan kunjungan kerja pertama Yudo sejak menjabat Kasal.
"Ini merupakan kunjungan pertama saya sejak menjabat Kepala Staf Angkatan Laut, meskipun sebelumnya sudah sering ketika menjadi Danlantamal XIV Sorong," kata Laksamana TNI Yudo Margono, seperti dikutip Antara, Selasa (15/6).
-
Kapan Laksamana Yudo Margono akan pensiun? Sebab, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono akan segera pensiun pada akhir November 2023."Iya (sudah terima surpres)," kata Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid, saat dikonfirmasi, Senin (30/10).
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Kapan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo akan pensiun? Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebentar lagi akan pensiun dari jabatannya. Laki-laki yang dilantik Presiden Joko Widodo pada Rabu 20 Mei 2020 sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) ke-23 akan pensiun pada pertengahan tahun ini.
-
Apa yang terjadi di video yang viral tentang Brimob dan TNI di Papua? Sebuah video memperlihatkan anggota Brimob dan TNI yang sedang baku tembak dengan KKB OPM Papua dan membuat situasi memanas.
Menurut Kasal Yudo, selain dalam rangka mendukung PON XX di Papua, tentunya kunjungannya kali ini ingin melihat seberapa jauh perkembangan Lantamal X dalam mendukung tugas pokok TNI Angkatan Laut.
"Jadi dalam penyelenggaraan PON XX, TNI Angkatan Laut juga mendukung melalui venue cabang olahraga Layar sehingga kunjungan kali ini sekaligus ingin melihat kesiapan Lantamal X untuk menyukseskannya," ujarnya.
Dia menjelaskan tidak hanya itu, kemungkinan ke depan kapal-kapal laut perang AL akan digunakan untuk pergeseran atlet PON dan tempat menginap atlet.
"Hal ini akan ditinjau kembali kesiapannya dengan kunjungan saya ini, di mana jika belum ada maka akan didorong sehingga Lantamal X dapat mendukung sepenuhnya," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya juga mengecek kesiapan Lantamal X dalam mendukung Pemerintah Provinsi Papua dalam menyelenggarakan PON XX.
"Sebagai tugas pokok TNI AL, Lantamal X dapat menyelenggarakan kesiapan unsur-unsur operasional maupun pelaksanaan pembinaan potensi maritim dengan melakukan penegakan hukum dalam rangka patroli kelautan di wilayah Papua," ujarnya lagi.
Dalam kunjungannya, Kasal Laksamana TNI Yudo Margono bersama rombongan juga meninjau fasilitas yang dimiliki Lantamal X Jayapura, venue cabang olahraga layar, peresmian beberapa bangunan yang ditandai dengan penandatanganan prasasti hingga tatap muka bersama prajurit dan ASN di lingkungan Lantamal X Jayapura.
Baca juga:
Belum Ada Kepastian Anggaran, Bupati Mimika Hentikan Seluruh Persiapan PON XX
Dukung Nagita Slavina Jadi Duta PON XX, Begini Komentar Puteri Indonesia Papua Barat
4 Pesona Olvah Alhamid, Puteri Indonesia Papua Barat yang Dukung Nagita jadi Ikon PON
Intip Anggaran Pembangunan untuk 4 Fasilitas PON XX Papua
Kapolri dan Panglima TNI Siapkan Strategi Pengamanan PON Papua
BIN: Veronica Koman hingga Benny Wenda Manfaatkan PON Ciptakan Instabilitas di Papua