Bikin Geram, Banyak Penonton Merokok di Venue PON Aceh
Menurut dia, masyarakat atau penonton maupun official harus bisa memberikan contoh yang baik.
Pengurus Besar (PB) Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) mengaku telah berulang kali mengimbau penonton dan official agar tidak merokok di venue pertandingan cabang olahraga dayung PON XXI Aceh-Sumut, namun imbauan itu tak digubris. Venue cabor dayung terletak di Waduk Keuliling, Kabupaten Aceh Besar.
"Merokok di arena atau venue pertandingan berdampak buruk terhadap atlet," kata Wakil Sekretaris PB PODSI Brata Tryana Hardjosubroto kepada wartawan, Sabtu (14/9).
Menurut dia, masyarakat atau penonton maupun official harus bisa memberikan contoh yang baik kepada atlet, terlebih banyak atlet yang masih muda.
Apalagi, tutur Hardjosubroto, pertandingan tersebut juga disaksikan oleh pelajar yang datang dari berbagai sekolah.
"Jadi kalau ada yang merokok maka ini adalah contoh yang tidak bagus," tegasnya.
Dia menyebut cabor dayung masih akan berlangsung hingga 18 September 2024 mendatang. Pihaknya pun mengimbau pengunjung yang datang ke lokasi arena agar tidak merokok di lokasi tersebut.
"Patuhi segala aturan terutama tidak merokok di lokasi pertandingan," ujarnya.