Cerita Adik Ahok di Hari Ibu: Mama Minta Guru Saya Tidak Naikin Kelas
Namun sekarang, saat berada jauh dari ibu, dia selalu rindu. Apalagi saat momen Hari Ibu. Salah satunya dengan masakan sang mama.
Fifi Lety Indra, adik Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mempunyai kesan tersendiri soal ibundanya, Buniarti Ningsih. Sang ibu dikenal sangat disiplin. Saking disiplinnya, sang ibu sempat melarang guru Fifi untuk menaikkan kelas.
Kisah ini, berkali-kali pula diungkapkan Ahok ke publik saat memimpin Pemerintahan DKI Jakarta.
-
Kenapa menjahit dianggap berbahaya bagi ibu hamil? Dalam larangan tersebut diungkapkan bahwa menjahit saat hamil dapat menyebabkan bayi lahir cacat atau mengalami bibir sumbing. Mengerikan, bukan? Namun, apakah benar demikian?
-
Apa yang dirasakan Aurel Hermansyah terkait komentar netizen yang menyebutnya mirip ibu-ibu? Ya memang aku sekarang sudah menjadi ibu-ibu beranak 2. Menurutku semua perempuan cantik, keren, tapi kenapa sih masih aja ada orang yang jahat banget bisa ngomong kayak gitu," ungkap Aurel.
-
Apa yang dirayakan pada Hari Ibu? Hari Ibu adalah sebuah hari yang ditujukan untuk memperingati dan memberikan penghargaan kepada sosok ibu atau figur maternal dalam kehidupan seseorang.
-
Siapa Bapak Harto? Saat itu ada Bapak Harto, ayah dari Gilga Sahid.
-
Kebahagiaan apa yang dirasakan ibu dalam cerita ini? Kuring yakin rajaning yakin, indung kacida bagjana nalika kuring aya dina rahimna. Komo sanggeus kuring gelar ka dunya. Tangtu kuring dirawu, dipangku, dinangna-nengne. Sagala hal kahadean diketrukkeun keur kuring. Sagala kapeurih geus teu dijadikeun itungan ku indung enggoning "ngajelemakeun" kuring.
-
Apa yang menjadi bukti keakraban Puput dan Ibu mertuanya? Keakraban mereka sebelumnya terekam kamera di hari ulang tahun ibu mertua Puput. Puput tidak lupa juga memberi ucapan selamat di Instagramnya. "Selamat ulang tahun mama sayang. Kiranya Tuhan Yesus senantiasa memberkati hidup mama dengan berkat sehat, panjang umur, bahagia, selalu ada suka cita dan damai sejahtera di dalam hidupnya," tulis Puput.
"Iya, yang diceritain Koko Ahok itu aku. Ibu displin. Ampun, aku karena nakal, Mama minta guru saya tidak boleh naikin kelas. Walaupun saya pintar hahahaa," tutur Fifi kepada Liputan6.com, Jakarta, Jumat (21/12).
Bukan tanpa sebab, sang ibunda gerah akan sifat Fifi yang kerap berkelahi dengan pelajar lainnya. Jengkel, permintaan itu dilontarkan sang ibu kepada guru Fifi dengan harapan anaknya yang kini berprofesi sebagai pengacara itu jera.
Oleh karena itu pula, dia mengaku lebih dekat dengan papanya, Indra Tjahaja Purnama, ketimbang sang mama. Sementara sebaliknya, lanjut Fifi, mamanya lebih dekat dengan saudara laki-lakinya, Ahok, Basuri Tjahaja Purnama, dan Harry Basuki.
"Yang sangat dekat dengan mama, anak laki-lakinya. Aku anak kesayangan papa. Waktu kelas 3 SD berantem aku disilet orang, papa ngamuk bawa polisi semobil ke sekolah dan sejak itu tidak ada yang berani sentuh saya. Makanya bandel abis trus mama saya disiplin, enggak Boleh naik kelas," kata adik Ahok, Fifi.
Namun sekarang, saat berada jauh dari ibu, dia selalu rindu. Apalagi saat momen Hari Ibu. Salah satunya dengan masakan sang mama.
Sumber: Liputan6.com
(mdk/rhm)