Densus 88 Sita Bahan Peledak dan Buku Panduan Membuat Bom dari Toko HP di Bekasi
"Dari tim penjinak bom menemukan ada beberapa yang ada kaitannya dengan bom, yakni kabel dan sudah dibawa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono
Tim Inafis Polda Metro Jaya melakukan olah tempat kejadian perkara di toko handphone Wanky Cell di Jalan Muhtar Tabrani, Bekasi Utara, Kota Bekasi. Di toko itu ditemukan dua bom pipa dan sejumlah benda diduga sebagai bahan peledak.
"Dari tim penjinak bom menemukan ada beberapa yang ada kaitannya dengan bom, yakni kabel dan sudah dibawa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono di lokasi, Kamis (9/5).
-
Apa yang terjadi pada anggota TNI di Bekasi? Seorang anggota TNI Angkatan Darat (AD) berinisial Praka S (27) tewas dengan luka-luka dan berlumuran darah di tubuhnya. Korban tewas setelah menjalani perawatan di Unit Gawat Darurat RSUD Kota Bekasi.
-
Dimana serangan teroris terjadi? Serangan tersebut terjadi di gedung teater Crocus City Hall yang berlokasi di Krasnogorsk, sebuah kota yang terletak di barat ibu kota Rusia, Moskow.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Apa yang terjadi di Bekasi pada Kamis (30/11) ? Elemen buruh melakukan rasa di daerah Bekasi, Jawa Barat dan sekitarnya.
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
Selain itu, menurutnya, ada sejumlah benda yang diduga sebagai material membuat bom seperti sendok, saringan dan buku panduan membuat bom.
"Yang ketiga dari inafis dan iden ada beberapa yang dibawa, pertama sidik jari. Ada buku-buku yang dua untuk belajar membuat bahan peledak, dan tentang internet di sana," kata dia.
Polisi juga menyita sejumlah benda yang tidak ada kaitannya dengan bisnis penjualan aksesoris handphone.
"Ada lakban banyak, ada 4 sampai 5 dus di dalam, yang digunakan untuk menyatukan alat," ujar Argo.
Baca juga:
Geledah Gerai Ponsel di Bekasi, Densus Temukan Bubuk dan Cairan Diduga Bahan Peledak
Densus 88 Geledah Konter Handphone di Bekasi
Kelompok JAD Lampung Berencana Beraksi Bersamaan Gerakan People Power Pemilu
Tangkap 8 Teroris JAD Lampung, Polisi Sita Bom Rakitan
Densus 88 Tangkap 8 Terduga Teroris Kelompok JAD Lampung, 1 Tewas