Dibuka Tanggal 20 Desember, Tol Solo-Salatiga Gratis Sampai Tahun Baru 2019
PT JSN memastikan jalur Tol Solo-Salatiga bakal dioperasikan tanggal 20 Desember mendatang. Pengoperasian tersebut untuk menyambut libur Natal dan Tahun Baru 2019.
PT Jasamarga Solo Ngawi (JSN) memastikan jalur Tol Solo (Kartasura)-Salatiga bakal dioperasikan tanggal 20 Desember mendatang. Pengoperasian tersebut untuk menyambut libur Natal dan Tahun Baru 2019. Pada momen tersebut arus lalu lintas dari Solo ke Semarang maupun sebaliknya diperkirakan akan meningkatkan drastis.
Pernyataan tersebut dikemukakan Direktur Utama PT JSN, David Wijayatno kepada merdeka.com, Selasa (18/12). David mengatakan, hingga saat ini pengerjaan proyek tersebut hanya menyisakan pekerjaan kecil saja.
-
Apa itu Selat Solo? Selat Solo menjadi salah satu kuliner yang bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah.
-
Apa yang terbakar di Solo? Pada Selasa (3/10), terjadi kebakaran di sebuah gudang rongsok yang terletak di Kampung Joyosudiran, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah.
-
Di mana Tol Jogja-Solo akan dibangun melayang? Di kawasan Ring Road Utara Yogyakarta, jalan tol itu rencananya dibuat melayang.
-
Apa itu Sosis Solo? Sosis Solo merupakan perbaduan budaya lokal dengan Belanda. Kala itu Pemerintahan Belanda memiliki hubungan diplomasi yang baik dengan Keraton Surakarta. Para Meneer dan Noni sangat gemar memakan sosis, namun tidak dengan pribumi. Karena hubungan baik itu, kedua pihak sering menggelar pesta perjamuan.
-
Di mana Selat Solo bisa dinikmati? Selat Solo menjadi salah satu kuliner yang bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah.
"Kita belum tahu, apakah nanti tanggal 20 Desember akan dibuka. Itu kewenangan TMJ (PT Trans Marga Jateng)," ujar David.
Kendati demikian David memastikan kesiapannya jika tol sepanjang 32,5 kilometer tersebut akan dibuka Kamis lusa. Selain itu, ruas tol tersebut juga telah mengantongi sertifikat laik operasi yang diterbitkan Dirjen Bina Marga.
"Semua sudah siap, ini tinggal pengerjaan kecil-kecil saja. Sertifikat laik operasi sudah turun kemarin tertanggal 14 Desember," katanya.
David menambahkan, untuk memberikan kenyamanan kepada pengendara, pihaknya juga sudah menyiapkan 2 rest area tipe B. Jika jadi dibuka, David mengatakan Tol Solo-Salatiga akan digratiskan hingga tahun baru nanti.
Baca juga:
Libur Natal dan Tahun Baru, Pengguna Tol Solo-Ngawi Diprediksi Naik 60 Persen
Penampakan Tol Sragen-Ngawi Usai Diresmikan Jokowi
Usai Resmikan Tol, Jokowi Ngopi di Rest Area
Presiden Jokowi Ingin Tol Trans Jawa Terintegrasi Kawasan Industri dan Pariwisata
Jokowi Resmikan Tol Sragen-Ngawi
Resmikan Tol Sragen-Ngawi, Jokowi Bangga Rest Area Dipenuhi Produk Lokal
Jokowi Resmikan Tol Sragen-Ngawi: Sebentar Lagi Jakarta Sampai Surabaya Tersambung