Diduga Depresi dan Linglung, Bule Rusia Telanjang di Kantor Satpol PP Kota Denpasar
"Mungkin dia depresi. Iya (Telanjang) saat baru di ruangan karena depresi," kata Kepala Satpol PP Kota Denpasar.
Bule asal Rusia diamankan oleh Satpol PP Kota Denpasar, diduga depresi dan mengalami gangguan jiwa.
Diduga Depresi dan Linglung, Bule Rusia Telanjang di Kantor Satpol PP Kota Denpasar
Bule tersebut, diketahui linglung di Lapangan Puputan, Badung, Kota Denpasar, pada Rabu (30/8) kemarin sekitar pukul 20:39 WITA. Bule tersebut, saat diamankan di Kantor Satpol PP Kota Denpasar, Bali, sempat membuka pakaian dan celananya hingga telanjang dan sempat memanjat pintu sel.
"Mungkin dia depresi. Iya (Telanjang) saat baru di ruangan karena depresi ngamuk-ngamuk buka baju itu mungkin, di ruangan binaannya," kata Kepala Satpol PP Kota Denpasar, AA Ngurah Bawa Nendra saat dikonfirmasi, Kamis (31/8).
-
Siapa yang memukau dengan kecantikan alaminya di Bali? Saat liburan di Bali, Prilly Latuconsina memukau dengan kecantikan alaminya dalam beberapa foto terbaru di Instagram pribadinya.
-
Apa yang dilakukan Zahwa di Bali? Di sana, Zahwa terlihat sangat menikmati berbagai kegiatan.
-
Apa yang diresmikan oleh Etihad Airways di Bali? Pendaratan ini menandai peluncuran layanan reguler antara Abu Dhabi dengan Bali.
-
Apa yang dilakukan Nia Ramadhani di Bali? Baru-baru ini, Nia Ramadhani melakukan perjalanan ke Bali untuk mengikuti acara half marathon di sebuah resor mewah.
-
Apa yang menarik wisatawan untuk mengunjungi Bali? Keindahan alamnya yang memesona, budayanya yang kaya, serta keramahan penduduknya menjadikan Bali sebagai tujuan wisata yang tak pernah kehilangan daya tarik.
-
Bagaimana Presiden Jokowi terbang menuju Bali? Jokowi dan rombongan lepas landas menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 13.15 WIB.
Saat ini bule tersebut sudah dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bangli, Bali,"Sudah direkomendasi ke rumah sakit jiwa Bangli sama Dinas kesehatan," imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat Satpol PP Kota Denpasar, Nyoman Sudarsana mengatakan, bahwa bule tersebut ditemukan di Lapangan Puputan Badung.
"Pasien menggunakan bahasa Rusia, pasien tidak kooperatif, hanya mondar-mandir di dalam ruangan,"
kata Kepala Satpol PP Kota Dempasar.
Ia menyebutkan, awalnya bule ini ditemukan di Lapangan Puputan Badung dan sekitar pukul pukul 19.00 WITA diantar ke petugas piket di Satpol PP Denpasar.
"Pukul 21:00 WITA dilakukan ceks up oleh tim kesehatan Kota Denpasar. Dan pada pukul 10:00 WITA (tadi pagi) dirujuk ke RSJ Bangli bersama tim kesehatan kita," ujarnya.
Ia menyebutkan, bahwa saat ditahan di ruangan binaan Satpol PP Kota Denpasar, bule tersebut sempat telanjang dengan membuka baju dan celananya.