Diduga Tipu Belasan Calon Jemaah Umrah, Agen Travel di Palembang Dipolisikan
Para korban mengaku agen travel itu melakukan penundaan berangkat beberapa kali sejak mendaftar pertengahan 2022. Para korban telah melunasi biaya perjalanan umrah sebesar Rp30 juta.
Belasan calon jemaah umrah diduga menjadi korban penipuan yang dilakukan agen travel di Palembang. Polisi tengah menyelidiki kasus ini setelah dilaporkan para korban.
Agen travel umrah tersebut beralamat di Jalan R Sukamto Kemuning, Palembang. Kantornya kini tutup dan pindah ke daerah lain.
-
Kenapa doa qunut subuh viral? Doa qunut subuh adalah bacaan yang disunnahkan sehingga jika umat Islam membaca akan mendapatkan pahala. Doa qunut dibaca saat posisi umat Islam sedang melaksanakan sholat masih berdiri dalam gerakan i’tidal. Berikut adalah doa qunut subuh selengkapnya:
-
Apa yang dilakukan pelaku penipuan umrah ini terhadap para korbannya? Para jemaah pun mulai membayar biaya perjalanan umrah kepada tersangka. Sampai akhirnya, para jemaah tersebut dibawa pelaku ke Jakarta dan diinapkan di salah satu hotel selama tiga hari. "Namun setelah tiga hari ini mereka tidak kunjung diberangkatkan sampai akhirnya meyakini bahwa mereka ini sudah menjadi korban penipuan," ungkapnya.
-
Apa yang dialami oleh puluhan jemaah umrah asal Rembang? Dalam sebuah video viral yang diunggah akun Instagram @merapi_uncover pada 17 Maret 2023 lalu, tampak puluhan jemaah umrah yang telantar di Yogyakarta International Airport. Dalam video itu dijelaskan bahwa sejatinya mereka berangkat pukul 17.30 sore hari. Namun hingga waktu keberangkatan yang tinggal menghitung jam, mereka belum juga dapat tiket.
-
Bagaimana nasib jemaah umrah asal Rembang yang tertipu biro perjalanan umrah? Kini, para jemaah tersebut telah diberangkatkan oleh PT Amana Berkah Mandiri Yogyakarta. Mereka berangkat pada 12 Mei 2023 lalu. Semua jemaah mendapatkan fasilitas selayaknya tanpa ada kekurangan sedikitpun. “Dengan kesepakatan bersama, jemaah menambah biaya umrah sebesar Rp6 juta. Kemudian kami menanggung dan memberi kompensasi kerugian visa baru, hotel, dan Land Arrangement alias pengaturan perjalanan para jemaah selama ibadah umrah,” Rifai mengaku PT Amana Berkah Mandiri juga merupakan korban dari KW.
-
Kenapa Hanum Mega viral belakangan ini? Baru-baru ini nama Hanum Mega tengah menjadi sorotan hingga trending di Twitter lantaran berhasil membongkar bukti perselingkuhan suaminya.
-
Apa yang membuat Masjid Sejuta Pemuda di Sukabumi menjadi viral? Masjid Sejuta Pemuda di Sukabumi viral lantaran ramah kucing dan memberikan servis bak hotel dan kafe kepada jemaah.
Laporan polisi disampaikan 6 warga yang mewakili 7 pendaftar lainnya. Laporan dibenarkan Direktur Ditreskrimum Polda Sumsel Kombes Pol M Anwar Reksowidjojo.
Para korban mengaku agen travel itu melakukan penundaan berangkat beberapa kali sejak mendaftar pertengahan 2022. Para korban telah melunasi biaya perjalanan umrah sebesar Rp30 juta.
Para korban berupaya menghubungi pemilik travel namun tak selalu gagal. Alhasil mereka memutuskan memperkarakan kasus ini karena menduga terjadi tindak pidana penipuan dan penggelapan.
"Laporannya sudah masuk dan tengah lidik, sejumlah saksi diperiksa, selanjutnya terlapor akan dimintai keterangan," ungkap Anwar, Jumat (3/3).
Dikatakan, para korban sudah diberi beberapa perlengkapan umrah, seperti kain untuk baju dan buku panduan doa. Namun, mereka belum juga diberangkatkan meski beberapa kali dijadwalkan.
"Total korban ada 13 orang dengan kerugian ratusan juta rupiah," kata dia.
Sementara itu, pemilik travel, AN, berdalih kantornya tidak tutup melainkan pindah sementara karena ada pembangunan jalan di sekitar kantor lama. Pemindahan bukan sama sekali untuk menghindar dari para pendaftar umrah.
"Lagi ada perbaikan jalan di sana, makanya tutup sementara dan dibuka di tempat lain," ujarnya.
Menurut dia, pihaknya tidak melakukan semua tuduhan itu. Pendaftar boleh melakukan pembatalan dengan syarat mengajukan surat permohonan dan pengembalian uang paling tidak dilakukan selama 90 hari.
"Prosedur harus diikuti, tidak bisa serta merta meminta uang kembali," kata dia.
(mdk/eko)